Luwuk

Bagi Masker Berlanjut, Besok Dirangkai Aksi Pinasa di Kilolima

109
×

Bagi Masker Berlanjut, Besok Dirangkai Aksi Pinasa di Kilolima

Sebarkan artikel ini

LUWUK, Luwuk Times.ID— Bagi-bagi masker dan vitamin yang diprakarsai PWI Banggai belum finish, Sabtu (13/02) tadi siang.

Organisasi pers terbesar di tanah air ini kembali melakukan giat serupa Minggu (14/02) besok.

Tak sekadar bagi-bagi masker. Tapi pasukan PWI Banggai juga akan menggelar aksi bersih-bersih di pantai wisata Kilolima Kecamatan Luwuk Selatan.

“Untuk lanjutan bagi masker dan aksi bersih, dilaksanakan Minggu pagi (14/2/2021) besok pukul 07.00 Wita, dengan lokasi Kilolima,” kata Ketua PWI Banggai Iskandar Djiada dalam grup whatsApp PWI Banggai Bersaudara Sabtu (13/02) tadi malam.

Baca:  Pegadaian Hadirkan 50 Juta Tabungan Emas Untuk 1.000 Warga Karang Taruna

Untuk lokasi bersih lanjut Iskandar, berada dilokasi pemasangan baliho PWI Banggai.

Baca juga: PWI Banggai Ajak Masyarakat Patuhi Prokes

“Titik kumpul di pantai dekat baliho Prokes PWI. Pengumpulan sampah dari arah taman Kilolima sampai di titik kumpul awal,” kata pria kelahiran Kecamatan Masama ini.

Setelah menggelar aksi pinasa, para kuli tinta yang berasal dari sejumlah media cetak dan media online ini kembali membagikan masker kepada warga Kota Luwuk.

Baca:  SKK Migas dan JOB Tomori Raih Penghargaan Mitra Terbaik PWI

“Setelah itu lanjut bagi masker,” kata Andang-sapaan wartawan yang mengawali karirnya sebagai jurnalis dari koran mingguan Banggai Pos ini.

Seyogianya, bagi-bagi masker yang dilaksanakan Sabtu (13/02) dimulai pukul 09.00 Wita. Namun karena hujan yang terus mengguyur Kota Luwuk, aksi yang merupakan rangkaian memperingati Hari Pers Nasional (HPN) 2021 dan Hari Ulang Tahun PWI ke 75 itu menjadi molor.

“Mudah-mudahan cuaca bisa cerah besok,” tutup big bos koran Banggai Raya ini. *

(yan)

error: Content is protected !!