DKISP Kabupaten Banggai

Olahraga

Kejurda KONI Cup 2022 di Palu, FOPI Banggai Juara Umum

222
×

Kejurda KONI Cup 2022 di Palu, FOPI Banggai Juara Umum

Sebarkan artikel ini
Penulis: Sofyan LaboloSumber Berita
FOPI Banggai
Para atlet Pentaque yang tergabung dalam FOPI Banggai berhak atas predikat juara umum pada Kejurda memperebutkan KONI Cup 2022 di Palu. (Foto: Istimewa)

PALU— Para atlet pentaque yang tergabung dalam Pengkab Federasi Olahraga Pentaque Indonesia (FOPI) Kabupaten Banggai, sangat percaya diri dalam menghadapi Porprov IX Sulteng di Kabupaten Banggai.

Kepercayaan diri itu muncul, setelah pada kejuaraan daerah (Kejurda) di Kota Palu, para atletnya sukses meraih juara umum.

Dari 8 kabupaten/kota yang ikut andil dalam memperebutkan piala KONI Sulteng mulai tanggal 27-31 Agustus 2022 itu, FOPI Banggai mengoleksi 2 emas dan 1 perunggu.

Sementara kontingan tuan rumah, Palu harus puas berada pada peringkat ke 5, dengan hanya membawa pulang 3 perak.

Baca:  UIN Bantu Pemprov Sulteng Keluarkan Desa dari Ketertinggalan

“Alhamdulillah pada Kejurda memperebutkan Piala Ketua Umum KONI Sulteng, Kabupaten Banggai keluar sebagai juara umum,” kata Sekretaris FOPI Banggai, Salahudin kepada Luwuk Times, Minggu (28/08/2022).

Kabupaten Banggai baru kali pertama mengikuti ajang berlavel regional seperti ini.

Sekalipun perdana, namun penampilan para atlet pentaque Banggai patut beri acungan jempol.

“Walaupun atlet Kabupaten Banggai pertama kali keluar mengikuti kejuaraan, namun kami bisa memberikan hasil yang terbaik,” ucap Salahudin yang juga pelatih Pentaque Banggai ini.

Menurut dia, prestasi ini menjadi awal yang baik buat para atletnya kedepan. Sehingga ia berharap, lewat KONI Cup 2022 ini, para atlet akan terus fokus latihan. Apalagi menghadapi momentum Porprov IX Sulteng.

Satu pesan Salahudin buat para atletnya, “jangan puas sampai disini. Tapi kedepannya harus mempersiapkan diri yang lebih matang lagi,”. *

Daftar Medali Kejurda Pentaque KONI Cup 2022

NoKontingenEmasPerakPerungguJumlah
1Banggai213
2Donggala1135
3Sigi112
4Poso11
5Palu33
6Morowali112
7Tolitoli33
8Buol
error: Content is protected !!