DKISP Kabupaten Banggai

Kecamatan

Ini Pesan Santun Alamsyah Lapi pada Pilkades Sayambongin Nambo

561
×

Ini Pesan Santun Alamsyah Lapi pada Pilkades Sayambongin Nambo

Sebarkan artikel ini
Kandidat petahana Pilkades Sayambongin Kecamatan Nambo Kabupaten Banggai, Alamsyah Dj Lapi. (Foto: Istimewa)

Reporter Sofyan Labolo

LUWUK— Alamsyah Dj Lapi menjadi kandidat petahana pada pemilihan kepala desa (pilkades) Sayambongin Kecamatan Nambo Kabupaten Banggai.

Ia bersama empat calon kepala desa (Kades) lainnya akan berkompetisi merebut simpatik wajib pilih desa Sayambongin sebanyak 600-an jiwa tersebut.

Sebagai Kades yang masih menjabat, Alamsyah Dj Lapi menginginkan agar pesta demokrasi tingkat desa itu berjalan sesuai aturan dan demokratis.

“Saya mengajak kepada semua warga desa Sayambongin bersama para calon Kades untuk dapat mensukseskan pilkades ini. Tanpa harus mencederai salah satu kandidat,” ucap Alamsyah kepada Luwuk Times, Kamis (22/09/2022).

Visi Misi Petahana

Bagi Alamsyah Dj Lapi memimpin desa Sayambongin selama dua periode belum lah cukup. Masih ada beberapa program kerjanya yang harus ia selesaikan untuk rakyatnya.

Baca:  20 Caleg Padat Modal Serang Nambo, Kata Syahrin Taalek Harga Demokrasi Terhina

Sehingga tak heran jika Alamsyah memilih kembali menjadi petahana periode ketiga pada pilkades yang voting day nya tanggal 2 Nopember 2022 mendatang.

Ia pun menyusun visi dan misinya untuk periode ketiga.

“Visi misi ini kami susun berdasarkan analisa potensi dan permasalahan desa. Karena ini merupakan cita cita akhir kami dalam rangkaian perjalanan kepemimpinan selama ini,” kata Kades yang dekat dengan kalangan jurnalis Banggai ini.

Karena itu sambung Alamsyah, visi dan misinya ini adalah upaya penyempurnaan sekaligus korektif berkelanjutan untuk penguatan pembangunan yang selama ini telah berjalan.

Baca:  Problem Solving Kasus Dugaan Pengeroyokan Anak di Batui

VISI

Menguatkan Sayambongin Sejahtera, Berkarya dan Berprestasi

MISI

  • Penguatan sumber daya manusia melalui program pendidikan dan pelatihan ketenagakerjaan profesional
  • Meningkatkan pendapatan asli desa dan penguatan infrastruktur yang terkait dengan pengembangan ekonomi masyarakat desa
  • Penguatan data dukung untuk meningkatkan masyarakat  yang terlayani  kesehatan gratis dan bantuan sosial lainnya
  • Penguatan kerjasama antar lembaga pemerintah, swasta, perbankan dan lembaga lainnya dalam rangka pengembangan UMKM
  • Mengembangkan kegiatan bidang kesenian, olahraga dan kebudayaan.

Kiprah Petahana

Sebagai petahana pilkades Sayambongin, tentu saja Alamsyah penuh dengan kepercayaan diri. Tidak sedikit kiprah yang telah ia sumbangkan buat desanya.

error: Content is protected !!