Iklan

Pilkada

Menakar Kekuatan Tiga Paslon di Pilkada Banggai

348
×

Menakar Kekuatan Tiga Paslon di Pilkada Banggai

Sebarkan artikel ini

KPU KABUPATEN BANGGAI menjadwalkan pelaksanaan debat publik, pada Minggu (08/11/2020). Tiga pasangan calon (paslon) bupati/wakil bupati Banggai, Sulianti Murad-Zainal Abidin Alihamu, Amirudin Tamoreka-Furqanudin Masulili dan Herwin Yatim-Mustar Labolo saling adu konsep.

Untuk debat publik putaran pertama di Swiss Bell Hotel Luwuk yang akan dimulai pukul 20.00 wita itu, penyelenggara teknis pemilu memilih tema, meningkatkan kesejahetraan masyarakat dan memajukan daerah.

Advertisement
Scroll to continue with content

Siapa yang akan unggul pada debat publik dengan melibatkan tim pakar dari kalangan akademisi Provinsi Sulteng itu jawabannya masih ‘gaib’. Karena agendanya baru akan dimulai pekan depan.

Memang pelaksanaan pesta demokrasi tahun ini, tidaklah seramai hajatan politik yang pernah dilaksanakan. Maklum, pilkada serentak 2020 ini berlangsung di era pandemi covid-19.

Sekalipun tanpa adanya kampanye akbar, namun masyarakat cukup antusias. Setiap titik pelaksanaan kampanye terbatas ataupun tatap muka paslon, masyarakat tumpah ruah. Tapi dengan tetap menaati protokol kesehatan.

Baca:  MK Tolak Permohonan Winstar, AT-FM Segera Dilantik

Terlepas sebagai simpatisan, masyarakat punya keharusan untuk hadir. Karena lewat tatap muka itu mereka dapat mendengar secara langsung apa saja program serta visi misi calon kepala dan wakil kepala daerahnya itu.

Untuk memprediksi paslon nomor urut berapa yang akan menjadi pemenang, tentu jawabannya agak sulit. Sebab ketiga paslon, sama-sama memiliki kekuatan basis masa. Kompetisi pilkada tahun ini cukup kompetitif.

error: Content is protected !!