Sulteng

Rusdy dan Mamun Ziarah ke Makam Mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng

293
×

Rusdy dan Mamun Ziarah ke Makam Mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng

Sebarkan artikel ini
Rusdy Ziarah
Gubernur Sulteng Rusdy Mastura dan wakilnya Mamun Amir saat berziarah pada makan mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng. (Foto: Biro Administrasi Pimpinan)

PALU— Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura bersama wakilnya Mamun Amir ziarah ke makam para mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, Rabu (13/04/2022).

Agenda itu masih menjadi bagian dari rangkaian memperingati HUT ke 58 Provinsi Sulteng.

Saat berziarah, Rusdy dan Mamun didampingi unsur Forkopimda dan OPD lingkup Pemprov Sulteng.

Rilis yang diterima Luwuk Times, sebelum berziarah rombongan Gubernur/Wakil Gubernur berangkat dari rumah jabatan Gubernur Siranindi II Jalan Moh. Yamin.

Baca:  Rusdy Mastura Bilang Angka Kemiskinan di Sulteng Turun 23.200 Jiwa

Rombongan langsung menuju tempat pemakaman Prof. (Em) Aminudin Ponulele dan Drs. Kisman Abdullah di Biromaru.

Selanjutnya Gubernur dan rombongan menuju Taman Makam Pahlawan untuk berziarah pada makam Sudarto, SH, M, Hum. Kemudian, rombongan ke makam Abd. Azis Lamajido, SH. Dan terakhir berziarah pada makam Galib Lasahido, SH.

Setelah itu rombongan menuju Rumah Jabatan Gubernur untuk melakukan Ramah Tamah Perayaan HUT ke-58 Provinsi Sulawesi Tengah.

Baca:  Tinggalkan Kota Palu, Ini Agenda Gubernur Rusdy Mastura

Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura menyampaikan sesuai imbauan Presiden Ir. Joko Widodo bahwa seluruh kegiatan pemerintah harus berlangsung secara sederhana dan mematuhi protokol kesehatan.

Gubernur Rusdy juga menegaskan, ziarah kepada sejumlah makam mantan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng ini, selain rangkaian HUT ke 58 sekaligus dalam rangka memberikan penghormatan kepada mereka sebagai para tokoh pejuang pembangunan Provinsi Sulawesi Tengah. *

(Biro Administrasi Pimpinan)

error: Content is protected !!