DKISP Kabupaten Banggai

Luwuk

Turun di 7 Kecamatan, FORKOT Banggai Siapkan 20 Ribu Masker

187
×

Turun di 7 Kecamatan, FORKOT Banggai Siapkan 20 Ribu Masker

Sebarkan artikel ini
FORKOT Banggai
Personil FORKOT bagi-bagi masker di salah satu kawasan di Kota Luwuk, belum lama ini. (Foto: FORKOT untuk Luwuk Times)

Reporter Sofyan Labolo

LUWUK, Luwuktimes.id – Jika tidak ada aral melintang, Forum Kota (FORKOT) Banggai akan turun di 7 kecamatan.

Agendanya adalah bagi-bagi masker. Sebanyak 20 ribu masker disiapkan organisasi ini.

Ke 7 kecamatan yang akan dikunjungi itu kata Ketua FORKOT Banggai, Hasbi Latuba yakni Batui, Pagimana, Bunta, Simpang Raya, Masama dan Kecamatan Balantak.

“Rencana kita menyiapkan sebanyak 20 ribu masker. Saat ini sudah ada 10 ribu masker bantuan wakil gubernur Sulteng,” kata Habsi kepada Luwuktimes.id Selasa (28/09).

Baca:  BPOM Kabupaten Banggai Gelar KIE di Ampana, Ini Hasilnya

“Masih butuh 10 ribu masker. Semoga Pemda Banggai bisa membantu, termasuk vitamin dan sembako,” sambung Hasbi.

Aksi antisipasi naiknya penyebaran covid-19 di di daerah ini bukan baru kali ini dilakoni wadah ini.

Sebelmnya, organisai hitam-putih ini telah melaksanakan agenda serupa.

Dua tempat yang dijadikan titik bagi-bagi masker.

“Sebanyak 2.000 masker kita bagikan. Dengan mengambil dua titik yakni Tugu Adipura dan Kawasan wisata pantai Kilo Lima,” kata Hasbi.

Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan bertepatan kunjungan Menteri Dalam Negeri Muhammad Tito Karnavian di kota Luwuk, Sabtu (25/9) lalu.

Baca:  Bripka Stenly Tania, Tenaga Relawan Pengajar Siswa di Kota Luwuk

“Ini sifatnya rutinitas. Hanya secara kebetulan kedatangan Mendagri untuk kunker evaluasi covid. Kita suarakan juga soal Sultim dalam penulisan spanduk ucapan selamat datang,” ucapnya.

Sebelumnya juga lanjut Hasbi, FORKOT Banggai telah membagikan sebanyak 16 ribu masker.

“Aksi bagi masker itu saat awal awalnya Kabupaten Banggai dilanda krisis pandemi,” tutup Hasbi. *

Baca juga: Mendagri ke Banggai, FORKOT Suarakan Provinsi Sultim

error: Content is protected !!