Olahraga

Turun di 9 Titik, PSSI Banggai Rekrut 50-an Pemain

381
×

Turun di 9 Titik, PSSI Banggai Rekrut 50-an Pemain

Sebarkan artikel ini
PSSI Banggai
Rekrutmen atlet sepak bola disejumlah kecamatan yang dilaksanakan Askab PSSI Kabupaten Banggai. (Foto: Istimewa)

Reporter Sofyan Labolo

LUWUK, Luwuktimes.id – Asosiasi kabupaten (Askab) Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Kabupaten Banggai saat ini menyiapkan sebanyak 50-an pemain.

Jumlah itu akan mengerucut menjadi 23 pemain. Merekalah yang akan dipersiapkan untuk tampil di pekan olahraga provinsi (Porprov) se Sulteng di Kabupaten Buol tahun depan.

Wakil Ketua I Askab PSSI Kabupaten Banggai, Taufik Kamin kepada Luwuktimes.id, Jumat (08/10) menjelaskan, jelang seleksi internal atlet cabang olahraga (SIA Cabor) 2021, pihaknya telah turun dalam menjaring atlet sepak bola.

Sebanyak 9 titik rekrutmen Askab PSSI Banggai.

“Jadi ada 9 titik atau wilayah yang kami turun. Alhamdulillah antusias masyarakat luar biasa,” kata Taufik Kamin.

Delegasi Teknik Askab PSSI Banggai ini mengaku konsep jemput bola ini sangat efektif dalam menjaring atlet sepak bola Kabupaten Banggai.

Baca:  Nasib Kesebelasan Banggai Laut di Ujung Tanduk

Sebab pola rekrutmennya sampai di tingkat desa.

“Belum pernah ada sejak dulu sistem seleksinya seperti ini. Dan memang kami merujuk ke coach senior kita Indra Sjafri untuk turun sampai ke desa-desa dalam mencari bibit, kendatipun dia tidak sekolah,” kata Eleng-sapaan Taufik Kamin.

error: Content is protected !!