Pilkada

Tuty-Richard Kantongi Nomor 3, Anjung: Metal Artinya Menang Total

110
×

Tuty-Richard Kantongi Nomor 3, Anjung: Metal Artinya Menang Total

Sebarkan artikel ini
Paslon bupati/wakil bupati Banggai Laut, Tuty Hamid-Richard Manuas mengantongi nomor urut 3 peserta pilkada. (Foto: Istimewa)

BANGGAI, Luwuktimes.id – Rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut paslon bupati/wakil bupati pada pilkada Banggai Laut (Balut) 2020, di gedung pertemuan Labotan Sosodek Banggai, berlangsung lancar, Kamis (24/09/2020).

Empat paslon mengikuti tahapan yang dibuka oleh Ketua KPU Banggai Laut, Syarip Udaa. Dari keempat kandidat yang siap berkompetisi di pilkada 9 Desember 2020, paslon Tuty Hamid-Richard Manuas mengantongi nomor urut 3.

Baca:  Tinjau Gudang Logistik, Kapolres Siapkan Personil Amankan APK Paslon

Bagi Ketua tim pemenangan Tuty-Richard, Muh. Tanjung Pawara, nomor urut pilkada yang dikantongi kandidatnya merupakan angka keberuntungan.

Pertama, angka 3 itu adalah simbol persatuan. Sekalipun di tengah keberagaman pilihan politik di pilkada, akan tetapi duet Tuty-Richard mampu mempersatukannya.

“Nomor tiga itu simbol persatuan. Meski berbeda pilihan kita tetap harus rukun dan damai,” ucap Anjung-sapaannya.

Baca:  523 Personil TNI Polri Amankan PSU di Morut

Kedua, angka itu juga simbol kemenangan. Anjung punya alasan soal itu.

“Ketika kita mengangkat ibu jari, jari telunjuk dan jari kelingking, maka itu adalah simbol metal. Bagi saya metal itu kepenjangannya menang total,” kata Anjung sembari tersenyum. *

(sl/adv)

error: Content is protected !!