Olahraga

Ukir Sejarah Olahraga Level Regional, Banggai Juara Umum Porprov IX Sulteng

287
×

Ukir Sejarah Olahraga Level Regional, Banggai Juara Umum Porprov IX Sulteng

Sebarkan artikel ini
Penulis: Sofyan LaboloSumber Berita
Ketua Kontingen Kabupaten Banggai, Saripudin Abas. (Foto: Sofyan Labolo)

Reporter Sofyan Labolo

Luwuk Times — Kabupaten Banggai mengukir sejarah baru olahraga tingkat regional.

Jika selama perhelatan Porprov se Sulteng, Kota Palu langganan juara umum, tapi kali ini status tersebut lepas.

Banggai menjadi kabupaten pertama, diluar Kota Palu yang meraih predikat juara umum.

Pada awal-awal klasemen, Kota Palu memimpin. Banggai sempat tersisi.

Baca:  Sampah Menumpuk di DPRD Banggai, Begini Tanggapan Suprapto

Pada pertengahan pelaksanaan Porprov IX Sulteng, kompetisi semakin kompetitif.

Banggai memimpin klasemen sementara dengan dibayang-bayangi Kota Palu dan Kabupaten Sigi.

Namun pada penghujung Porprov IX Sulteng, Banggai melejit sekaligus memantapkan posisi jawara.

Kota Palu pun ketinggalan dan harus mengakui kehebatan para atlet Banggai.

Tak sekadar juara umum. Tapi lebih dari itu, target 80 emas sebagaimana disampaikan ketua Kontingen Banggai Syarifudin Abas juga terealisasi.

Baca:  Prestasi di Porprov 'Nyonyor', Amin Kembali Pimpin PSTI Banggai

Selamat buat para pejuang olahraga Banggai. *

Hasil Akhir Perolehan Medali Porprov IX Sulteng 2022

NoKontingenEmasPerakPerunggu
1Banggai 80 65 76
2Palu 69 75 76
3Sigi 48 29 37
4Morowali 45 37 36
5Parimo23 27 35
6Tolitoli 17 21 38
7Poso 9 12 28
8Donggala 6 15 25
9Touna 5 6 19
10Buol 4 9 14
11Bangkep3 3 14
12Morut3 2 5
13Balut1 6 13
Total313 307 1.036

sumber tim data Porprov IX Sulteng 2022

error: Content is protected !!