DKISP Kabupaten Banggai

Opini

Wanita Terbaik untuk Laki Laki Terbaik

1005
×

Wanita Terbaik untuk Laki Laki Terbaik

Sebarkan artikel ini

Oleh: Dr. Syarif Makmur, M.Si

MANUSIA hidup pasti ingin berbahagia. Maka dekatilah orang-orang yang membahagiakan itu dan jauhilah yang merusak kebahagiaan.

Wanita itu adalah ahli sejarah. Ingatannya kuat dan selalu mengingat hal-hal yang ia sedihkan, dan selalu ingat hal-hal yang membahagiakan nya.

Sebaliknya laki-laki adalah raja dan pangerannya pelupa. Dan hanya mengingat apa yang baru saja ia lakukan, sehingga laki-laki yang hebat adalah laki-laki yang pelupa yang butuh wanita yang ahli sejarah yang daya ingatnya diatas rata-rata.

Di balik kesuksessan dan keberhasilan seorang pria, ada seorang wanita hebat yang selalu mengangkatnya, menghiburnya, mencintai dan menyayanginya.

Nasehat dan saran seribu teman dan sahabat dikalahkan oleh nasehat seorang istri yang anda cintai. Cinta seorang wanita sembilan kali lebih kuat dari cinta seorang pria.

Karena cinta seorang wanita, pria yang kikir menjadi dermawan, pria pemalas menjadi rajin dan tekun, pria pemarah jadi periang bahkan seorang professor doktor yang disegani di kampus menjadi goblok mendadak di hadapan istri yang ia cintai.

Sang singa Islam Umar Bin Khatab pernah menyebutkan dalam Hadist ” ….lebih baik aku berada di belakang seekor harimau, dari pada berada di belakang seorang wanita”.

Baca:  Ketika Runtuh Moral dan Integritas KPU Banggai

Kata-kata Umar Bin Khatab ini dahsat sekali yang menggambarkan betapa berbahayanya wanita dibandingkan seekor harimau.

Mantan Bupati Tolitoli dua periode Dr H Moh Maruf Bantilan, MM pernah menyebutkan bahwa “…. salah mengelola istri maka ia berpotensi menjadi musuh terbesar seorang suami”.

Bila kita kaji dan renungkan adalah sangat benar argumentasi diatas bahwa betapa banyak konflik suami-istri hanya karena salah mengelola. 

Masih jauh lebih baik suami takut kepada istrinya, dari pada istri yang takut kepada suaminya.

Survei menunjukkan bahwa laki-laki sukses dan berhasil adalah mereka yang segan dan takut kepada istrinya. Sebaliknya suami-suami penindas dan dzalim kepada istrinya gagal sebelum mencapai kesuksesan.

Mantan Presiden RI ke-tiga BJ. Habibie mengatakan bahwa “…. aku bukanlah pria terbaik bagi Ainun. Tetapi Ainun lah yang membuat aku belajar menjadi laki-laki terbaik baginya…”. 

Betapa baik pun suami dan istri menjalani kehidupan rumah tangga, selalu ada saja yang berkomentar buruk. Maka abaikan semua itu.

Jalani kehidupan terbaik anda berdua, karena hidup ini adalah pilihan anda berdua. 

Baca:  Jalan Menurun Jurnalisme Kita (Bagian 1)

Letakkan semua komentar buruk di telapak kakimu, dan jangan menjadi beban di pundak dan pikiranmu, rumah tanggamu akan berdiri dengan tegak dan kuat karena berdiri diatas komentar buruk dan cemohan orang lain. 

Laki-laki terbaik yang mampu SETIA, bukan karena tidak ada pilihan lain. Tetapi bukanlah ia disebut sebagai seorang lelaki terbaik untuk berkhianat pada istrinya.

Lebih baik dikira laki-laki kejam yang menyembunyikan ribuan kebaikan dan untuk memajukan keluarga, dari pada dikira penyayang keluarga tetapi menyembunyikan seribu ketidakjujuran. 

Masa depan terbaik sebuah keluarga hanya dapat dibangun oleh pelajaran masa lalu yang selalu diingat seorang istri, tetapi dilupakan suaminya. 

Memang sangatlah adil Allah SWT mendojohkan sang pelupa dan sang pengingat, sang pemberani dan sang penakut, sang penyabar dan sang pemarah, dan seterusnya. 

PERHATIKAN, kesetiaan wanita diuji saat pria tidak memiliki apa-apa, dan kesetiaan seorang pria di uji saat wanita tidak memakai apa-apa.

Perubahan kehidupan terbaik dalam sebuah keluarga tidak selalu yang diinginkan, tetapi perubahan kehidupan keluarga yang dibutuhkan. 

Halaman sebelah

error: Content is protected !!