Luwuk Times, Bangkep—Pengurus Daerah Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) periode 2023-2028 dilantik, bertempat Hotel Sidapore Salakan, Rabu, (22/11/2023).
Pada pelantikan itu, Sekda Bangkep Rusli Moidady mewakili Bupati dalam memberikan sambutan.
IGI merupakan salah satu organisasi profesi guru yang telah diakui di Indonesia. Tujuan utama dari organisasi ini adalah untuk berbagi ilmu dan membantu guru-guru di seluruh Indonesia untuk meningkatkan kualitas guru.
“Guru adalah kunci dari suksesnya anak bangsa. Karena dengan didikan seorang gurulah yang akan menentukan arah bagi masa depan anak-anak didiknya,” ucapnya.
Pemda Bangkep berharap kepengurusan IGI di daerah ini bisa membawa organisasi para guru dan semakin dikenal oleh seluruh masyarakat.
“Saya juga berharap pengurus yang dilantik agar dapat bekerja keras dan bersungguh-sungguh untuk mewujudkan visi dan misi ikatan guru Indonesia,” katanya.
Ketua IGI Sulteng Dianawati menyampaikan, semoga nanti ilmu yang di dapatkan di bimtek ini, dapat aplikasikan ke sekolah masing–masing.
Hal itu demi peningkatan pendidikan pada anak-anak kita sebagai penerus generasi kita nanti.
“Saya juga yakin Universitas Tadulako khususnya FKIP sudah mengirimkan pemateri yang handal untuk materi ini,” tuturnya.
Pada pelantikan itu, turut hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Banggai Kepulauan, Ketua Ikatan Guru Indonesia Kabupaten Banggai Kepulauan bersama para pengurus. *
(Kominfo)
Ikuti Berita Luwuk Times di Google News
Discussion about this post