BUALEMO – Head to head Pemilihan Kepala Desa di Kecamatan Bualemo tidak hanya terjadi di desa Longkoga Timur, hal yang sama juga berlaku di Desa Sampaka.
Jika di Longkoga Timur pasangan suami istri, maka di Desa Sampaka, hanya ada dua kompetitor, Paman dan Ponakan.
Berstatus sebagai paman adalah sang petahana Munawir Kunjae.
Mantan jurnalis ini bakal adu strategi dan visi misi dengan ponakan kandungnya, Rovi Rahmad.
Itu terjadi karena masih kuatnya sang petahana di Desa Sampaka sehingga pesaing lainnya berpikir panjang untuk memasukan dokumennnya.
Pertimbangan panjang Rovi bakal berhadapan dengan petahana, membuatnya memasukkan dokumen di masa injury time, yakni mendekati penutupan penerimaan administrasi berkas oleh Panitia Pemilihan Kepala Desa.
Berikut visi misi Calon Kepala Desa Sampaka, Munawir Kunjae S.H. :
VISI
“Terwujudnya Desa Sampaka Yang Maju, Berkepribadian, Makmur dan Sejahtera”.
Untuk memperjelas sasaran yang hendak saya capai, maka akan saya berikan pengertian terhadap variabel yang terdapat dalam Visi diatas sebagai batasan operasional, yaitu :
Maju : adalah sikap dan cara berpikir, serta cara bertindak sesuai dengan tuntutan zaman, yang di fokuskan pada tata kelola pemerintah desa yang baik (Good Local Goverment), yang di tandai dengan penerapan sistem administrasi yang efektif dan efesien, birokrasi yang profesional, agar tercipta pelayanan publik yang prima.
Berkepribadian : adalah sifat hakiki yang tercermin pada sikap masyarakat Desa Sampaka. Sifat ini merupakan jati diri masyarakat Desa Sampaka yang berbudaya, religius dan mandiri.
Makmur : adalah keadaan kehidupan desa yang masyarakatnya mendapat kebahagiaan jasmani dan rohani akibat terpenuhi kebutuhannya.
Sejahtera : adalah kondisi dimana masyarakat terpenuhi kebutuhan akan hak-hak dasarnya, meliputi hak politik, ekonomi, sosial dan budayanya.
MISI
Untuk mencapai Visi yang telah di tetapkan di atas, saya sebagai Calon Kepala Desa Sampaka menyusun Misi yang di dalamnya memuat tujuan dan sasaran yang ingin di capai, yaitu :
1. Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang berpihak kepada rakyat yang berbasis etos kerja melayani.
2. Membina dan melestarikan kehidupan sosial dan kemasyarakatan yang agamais dan berbudaya.
3. Mengoptimalkan pengelolaan dan pemanfaatan potensi desa untuk kemakmuran rakyat.
4. Memperluas jaringan sosial ekonomi ke Kecamatan, Kabupaten hingga ke tingkat Provinsi demi kesejahteraan rakyat.
Discussion about this post