LUWUK, Luwuk Times.ID— Untuk yang kesekian kalinya Pasar Simpong Kecamatan Luwuk Selatan Kabupaten Banggai terbakar, Kamis (13/05/2021) sekitar pukul 04.15 wita. Belum diketahui penyebab musibah itu, namun dipastikan kerugian mencapai ratusan juta rupiah.
Warga setempat Rizal kepada Luwuk Times menjelaskan, api melalap sejumlah los pedagang sembako serta penjual pakaian cakar.
“Iya, kami menduga sumber apinya dari situ,” kata warga Jole itu.
Api kata dia dengan cepat menyebar. Karena antar satu los dengan los lainnya saling berdempetan.
Sebelum petugas pemadaman kebakaran tiba di TKP (tempat kejadian perkara) warga Simpong berjibaku memadamkan api.
“Pokoknya warga bahu-membahu memadamkan api,” jelas dia.
Api baru padam sekitar 30 menit setelah melahap sejumlah los di pasar tradisional Kabupaten Banggai tersebut.
Hingga berita ini dilansir, belum diketahui penyebab utama sehingga terjadi kebakaran, berikut kerugian materi para korban.
Peristiwa kebakaran pasar Simpong, bukan baru kali pertama terjadi.
Kala itu sejumlah spekulasi bermunculan terkait penyebab kebakaran. Selain karena hubungan arus pendek serta kompor juga diduga pasar Simpong sengaja dibakar. *
(yan/ibm)
Discussion about this post