Banggai, Luwuk Times— Setelah mengantongi Surat Keputusan (SK), Yayasan Banggai Emas segera melaksanakan proses pengukuhan.
Rencananya, pengukuhan pengurus Yayasan Banggai Emas periode 2024-2029 itu terjadwal 30 April 2025.
Dalam SK struktur Yayasan Banggai Emas yang telah di SK kan Pembina Utama Yayasan Banggai Emas, Hepy Yeremia Manopo, jabatan Ketua Saiful Saide, Sekretaris Candra J. Tanus dan Bendahara Yulianti Wijaya.
Hendri Ombong menjabat sebagai Ketua Dewan Pengawas. Dan dalam komposisi Yayasan Banggai Emas terdapat 12 bidang.
Sekretaris Yayasan Banggai Emas, Candra Jumat (18/04/2025) menginformasikan, Senin 14 April 2025, telah melaksanakan rapat membahas persiapan pengukuhan Yayasan Banggai Emas periode 2024-2029.
Dalam rapat yang berlangsung pada penginapan Lambuku KM 5 Kecamatan Luwuk Selatan itu, pengukuhan terjadwal 30 April 2025.
“Untuk pusat kegiatan pengukuhan masih sementara kami rumuskan,” kata Candra.
Selain pengukuhan tambah Candra, kegiatan berlanjut dengan rapat kerja membahas apa yang menjadi program Yayasan Banggai Emas tahun 2025.
“Pengukuhan kami rangkaikan dengan rapat kerja program yayasan tahun 2025,” kata Candra. *
Sofyan Labolo
Discussion about this post