Luwuk Times — Peringatan HUT Kabupaten Poso ke 128 berlangsung meriah. Berbagai tari-tarian adat tradisonal, perlombaan, hiburan rakyat dan workshop UMKM berlangsung mulai 1 Maret sampai dengan 5 Maret 2023, bertempat lapangan Sintuwu Maroso Poso, Rabu (01/03/2023).
Sejumlah pejabat hadir pada HUT salah satu kabupaten tertua di Sulteng itu. Diantaranya, Sekdaprov Sulteng Novalina, Bupati Morowali Utara (Morut) dr. Delis Hehi, Bupati Murung Raya Provinsi Kalimantan Utara, Kapolres Poso, Kepala Kejaksaan dan Ketua DPRD.
Usai pembukaan, Bupati Poso Verna GM. Inkiriwang mengatakan, sebagai Bupati pihaknya menghidupkan kembali perekonomian masyarakat, setelah dua tahun dilanda kasus covid 19.
“HUT ke 128 menjadikan Poso sebagai kabupaten yang matang. Hal ini menjadi salah satu momentum kami untuk membangkitkan kembali dan berbenah untuk melakukan perubahan dan kemajuan daerah,” kata Verna.
Sebelum perayaan ini kata Verna, sudah terlaksana sejumlah kegiatan yang berlangsung selama lima hari. Yaitu dengan menampilkan para pelaku UMKM lokal maupun UMKM yang datang dari luar kabupaten serta luar Provinsi Sulteng.
Dan sekarang ditampilkan lagi sejumlah kegiatan hiburan rakyat dalam bentuk berbagai lomba.
Masyarakat akan dihibur oleh artis lokal dan lomba cerdas cermat bagi anak-anak didik.
Selama lima hari juga sambung Verna, aka nada agenda sosial lainnya. Seperti sunatan massal dan kegiatan keagamaan dari berbagai agama, sehingga daerah ini antara umat beragama yang berbeda bisa saling menjalin silaturahmi yang baik. *
Man
Discussion about this post