BANGGAI, Luwuk Times — Samsul Bahri Mang kembali mendapat kepercayaan memimpin Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Banggai.
Jumat (24/05/2024) tadi malam, bertempat di Hotel Santika Luwuk, Om Bali Mang (Obama) secara resmi dilantik sebagai Ketua Pengkab IMI Kabupaten Banggai periode 2023-2027.
Pelantikan yang langsung dilakukan oleh Ketua Pengprov IMI Sulteng Helmy Umar itu turut dihadiri Bupati yang juga Ketua Umum KONI Banggai, H. Amirudin dan Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani serta perwakilan Kajari Banggai.
Selain Samsul Bahri Mang sebagai Ketua IMI Banggai, dalam komposisi kepengurusan yang baru, jabatan Ketua Harian diemban Muksir Maita. Sedang Irwang Ngareng dilegitimasi sebagai Sekretaris IMI Banggai.
Ada delapan bidang dalam struktur kepengurusan IMI Banggai. Yakni Bidang Organisasi, Olahraga Sepeda Motor, Olahraga Mobil, Mobilitas Wisata, IT dan Digital, Hubungan Masyarakat, Advokasi dan Hukum serta Bidang Komunikasi dan Media Sosial. Dalam kepengurusan IMI Banggai juga ada beberapa komisi.
Usai pelantikan IMI Banggai, dengan prosesi penandatangan berita acara dan penyerahan bendera pataka, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan tongkat estafet kepemimpinan Mutiara Automif Club (MAC) Luwuk, dari Samsul Bahri Mang kepada Boni Badalu.
Tak Ingin Pensiun
Ketua IMI Kabupaten Banggai, Samsul Bahri Mang dalam sambutannya mengatakan, seyogianya pelantikan berlangsung tahun 2023.
Namun karena ada kendala teknis, sehingga pelantikan baru dapat dilaksanakan malam ini.
Bicara soal olahraga otomotif, Bali Mang mengaku telah menggandrunginya sejak tahun 80-an.
“Sejak 80-an saya kenal otomotif. Dulu grasstrack. Amper te lulus. Pernah main di Bangkep. Olahraganya loncat mobil dan motor,” kata Bali Mang.
Wakil Ketua II DPRD Banggai ini juga mengaku pernah terlintas dalam benaknya untuk pensiun di dunia olahraga otomotif. Tapi hal itu mustahil ia lakukan.
“Saya mau pensiun. Tapi gili (geli) saya kalau te lihat balap motor. Saya masih suka otomotif,” ucap politisi Partai Golkar Banggai ini.
Sebelum menutup sambutan, Bali Mang berharap kepada para juniornya untuk dapat meneruskan tongkat estafet kedepan.
Harapan dia juga agar event balap motor semakin diperbanyak. Ia juga berterima kasih kepada IMI Sulteng yang selama ini terus membimbing IMI Banggai sehingga sukses menggelar beberapa kali ajang balap motor di Luwuk Banggai. *
Baca: Rakerprov IMI di Palu, Daftar Pembalap Sulteng Yang Akan Berlaga di PON XXI
Discussion about this post