PAGIMANA, Luwuk Times.ID— Komunitas Peduli Pendidikan Pagimana (KP3) untuk pertama kalinya menggelar Musyawarah Luar Biasa (Muslub).
KP3 yang digagas oleh Pengajar Muda Indonesia Mengajar Louiza Susilo, mantan Camat Pagimana Syafruddin Hinelo, SSTP bersama pemuda di Kecamatan Pagimana tersebut dalam Muslub yang digelar Sabtu, (13/2) melahirkan Ketua Terpilih Zulkarnain Abay.
Remaja yang akrab disapa Zul ini dipilih berdasarkan musyawarah yang dihadiri sekitar dari 40 anggota KP3 beserta Pendiri KP3 diantaranya Ridwan Sangkota dan Rusli Mole.
Muslub juga dirangkaikan dengan Camp KP3 di Pantai Bungin Pakowa.
Zul melanjutkan tongkat estafet kepemimpinan yang pernah dipegang Ridwan Sangkota.
Setelah terpilih, selanjutnya akan dikeluarkan SK pelantikan yang dijadwalkan berlangsung bulan depan.
KP3 dikenal atas dedikasinya membangun dunia pendidikan melalui gerakan Pagimana Bersekolah.
Karena itu pula, Pemerintah Kabupaten Banggai memberikan award kepada mereka berupa sertifikat penghargaan yang diserahkan langsung oleh Bupati Banggai DR. Ir. Herwin Yatim, MM. *
(cen)
Discussion about this post