Close ADS

DKISP

Bupati Banggai Amirudin Hadiri Pengajian Umum di Pondok Pesantren Darussalam Toili

266
×

Bupati Banggai Amirudin Hadiri Pengajian Umum di Pondok Pesantren Darussalam Toili

Sebarkan artikel ini
Bupati Banggai, H. Amirudin menghadiri pengajian umum di Pondok Pesantren Darussalam, Kecamatan Toili, Rabu (22/5/2024). (Foto: DKISP Banggai)

BANGGAI, Luwuk Times – Bupati Banggai, H. Amirudin beserta rombongan hadiri pengajian umum di Pondok Pesantren Darussalam, Kecamatan Toili, Rabu (22/5/2024).

Acara ini dihadiri berbagai tokoh agama, masyarakat, serta santri dan santriwati pondok pesantren.

Dalam sambutannya, Bupati Banggai menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap kegiatan keagamaan seperti pengajian ini.

Menurutnya, acara semacam ini sangat penting dalam memperkuat ukhuwah Islamiyah dan meningkatkan kualitas keimanan serta ketakwaan umat.

“Insya Allah tahun depan saya atas nama pemerintah akan memberikan 3 ruang kelas yang bertingkat,” tutur Bupati Amirudin.

Baca:  Rakor dan Fasilitasi HKI, Bupati Banggai Amirudin Temui Kanwil Kemenkum HAM Sulteng di Jakarta

Ia juga berharap agar Pondok Pesantren Darussalam terus berperan aktif dalam mendidik generasi muda yang berakhlak mulia dan berpengetahuan luas.

Pengajian Umum di Pondok Pesantren Darussalam kali ini juga diisi dengan berbagai kegiatan keagamaan lainnya, termasuk ceramah dari ulama terkemuka yakni Ustadz H. Abey Ghifran, M. TH.I., CHT yang membahas berbagai aspek kehidupan beragama dan sosial.

Baca:  Bupati Banggai Amirudin Terima Penghargaan dan Bantuan 200 Juta dari Pemprov Sulteng

Dengan kehadiran Bupati Amirudin dan rombongannya, diharapkan dapat memberikan motivasi dan semangat bagi seluruh warga Kecamatan Toili, khususnya para santri Pondok Pesantren Darussalam, untuk terus berprestasi dan berkontribusi positif bagi kemajuan daerah.

Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh salah satu kyai Pondok Pesantren Darussalam, memohon keberkahan dan keselamatan bagi seluruh masyarakat Banggai. *

Baca: Gubernur Rusdy Mastura Buka Temu Raya PABPDSI se Sulteng di Luwuk Banggai

DKISP Banggai