Banggai, Luwuk Times— JOB Tomori kembali menggelar kegiatan Sapa Wartawan 2025, bertempat hotel Swiss Bell Luwuk, Sabtu (24/05/2025).
Kegiatan dengan mengusung tema “Jurnalis Berkualitas untuk Indonesia Emas 2045” ini menghadirkan narasumber Kepala Biro ANTARA Jawa Barat, Riza Fahriza.
“Terima kasih atas kehadirannya. Sapa Wartawan ini menjadi agenda tahunan JOB Tomori bersama SKK Migas Kalsul,” kata perwakilan JOB Tomori Visnu C. Bhawono.
Konstalasi Pilkada Banggai yang cukup berdinamika, sehingga berimbas terhadap perpecahan kalangan jurnalis menjadi statemen lanjutan Visnu.

“Pilkada telah selesai. Mari kita bersatu lagi. Dan tidak ada lagi perpecahan,” ajak Visnu.
Indonesia tambah Visnu, tidak baik-baik saja. Sehingga kedepan, tidak sedikit tantangan global yang harus kita hadapi.
Pada kondisi itu, peran jurnalis tentu sangat penting.
Tidak sekadar memberikan edukasi kepada publik lewat pemberitaan. Tapi, media juga punya andil dalam menjaga persatuan dan kesatuan.
Menjaga Sinergitas
Senior Manager of Formalitas and Communication SKK Migas Wilayah Kalimantan Sulawesi, Wisnu Wardhana mengaku, sebenarnya Sapa Wartawan ini berlangsung setelah lebaran Idul Fitri.

Atau tepatnya pada momentum halal bi halal. Akan tetapi jadwalnya berubah, lantaran masih adanya kontestasi Pilkada Banggai.
Wisnu menaruh harapan, lewat Sapa Wartawan ini, sinergitas antara hulu migas dan media tetap terjalin baik.
Ia pun memberi apresiasi terhadap kalangan media, yang tetap konsisten dalam menyajikan pemberitaan secara professional, sehingga kondusifitas daerah tetap terjaga.
“Hal itu tentu saja berdampak positif terhadap pengembangan projek migas, yang terus kita galakkan,” kata Wisnu.
Ia juga mengabarkan bahwa JOB Tomori dan SKK Migas Wilayah Kalsul, belum lama ini melaksanakan kuliah umum pada dua universitas di Luwuk Kabupaten Banggai. Dan agenda itu berjalan lancar.
“Kuliah umum pada Untika dan Unismuh Luwuk menjadi salah satu strategi kami dalam memberikan informasi kepada para generasi muda terkait proyek hulu migas,” kata Wisnu.
Ketua PWI Banggai Iskandar Djiada juga berkesempatan memberikan sambutan.
Intinya, ia mengapresiasi kepada JOB Tomori dan SKK Migas Wilayah Kalsul, yang konsisten melaksanakan Sapa Wartawan setiap tahun.
Wartawan Bukan Hanya Menulis
Riza Fahriza baru kali pertama bertandang ke Luwuk Kabupaten Banggai. Kepala Biro ANTARA Jawa Barat ini mengaku kagum setelah ia melihat daerah ini.
Dan rasa kekaguman terhadap Kota Luwuk itu, menjadi kalimat pembuka Riza Fahriza.
“Ini baru kali pertama saya ke Luwuk. Saya kagum setelah melihat landscape kotanya,” kata Riza.
Ia mengatakan, era saat ini, wartawan tak hanya bertugas membuat atau bisnis berita. Tapi perlu adanya kreativitas.
Wartawan sambung Riza, tidak ada larangan membuat event atau menjadi event organizer (EO). Termasuk pelatihan jurnalis.
“Saran saya kedepan, wartawan itu tidak harus menulis. Tapi bisa membuat kegiatan apa saja, dalam rangka menghidupkan medianya,” kata Riza.
Wartawan perlu survive. Setidaknya kata Riza dengan membuat konten. Baik podces maupun sosial media. Seperti instagram dan tiktok
“Pers tidak bisa diam. Jika ekonomi amruk, maka ekonomi jurnalis jangan lah ambruk. Tetap hidupi keluarga lewat kreativitas yang anda miliki,” pesan Riza. *
Sofyan Labolo
Discussion about this post