Setelah masuk ke menu tersebut, atur batasan kuota harian, misalnya 1 GB.
Nantinya, Anda akan menerima peringatan jika penggunaan kuota mendekati batas yang telah ditentukan
5. Batasi Durasi Penggunaan Aplikasi
Beberapa aplikasi, seperti YouTube dan Netflix, dikenal sebagai aplikasi yang menyedot banyak kuota, terutama jika digunakan dalam waktu lama.
Untuk mengontrolnya, Anda bisa memanfaatkan fitur App Timers di pengaturan ponsel.
Misalnya, Anda bisa membatasi Netflix atau YouTube agar hanya bisa diakses selama 2 jam per hari.
Kebiasaan ini tidak hanya menghemat kuota, tetapi juga membantu mengurangi waktu yang dihabiskan untuk scrolling media sosial.
6. Atur Kualitas Video Streaming
Pengguna yang sering streaming video bisa menghemat data dengan menurunkan kualitas video yang ditonton.
Misalnya, dari 720p ke 480p atau lebih rendah. Meskipun kualitas gambar akan sedikit menurun, langkah ini cukup efektif untuk mengurangi konsumsi kuota data.
7. Matikan Fitur Lokasi Saat Tidak Diperlukan
Fitur lokasi sering kali aktif di latar belakang, meskipun Anda tidak sedang menggunakannya.
Hal ini dapat menguras kuota secara perlahan. Anda dapat mematikannya melalui menu Device Control atau Pengaturan, kecuali saat sedang menggunakan aplikasi seperti peta atau layanan yang membutuhkan lokasi real-time.
8. Hentikan Aktivitas Aplikasi di Latar Belakang
Beberapa aplikasi seperti Instagram atau Facebook tetap aktif di belakang layar untuk memberikan notifikasi secara real-time.
Namun, aktivitas ini dapat menghabiskan kuota tanpa Anda sadari.
Untuk menghentikan aplikasi berjalan di latar belakang, buka Pengaturan, pilih Aplikasi, lalu klik aplikasi yang ingin dihentikan, dan pilih opsi Hentikan Paksa.
Gunakan Aplikasi Versi Lite
Media sosial seperti Facebook, TikTok, dan X (Twitter) memiliki versi Lite yang dirancang khusus untuk menghemat data.
Dengan menginstal versi Lite, Anda tetap bisa menikmati fitur utama aplikasi tersebut, tetapi dengan konsumsi kuota yang jauh lebih rendah.
9. Nonaktifkan Fitur Auto Download pada Media Sosial
Tidak jarang, aplikasi seperti WhatsApp mengunduh foto, video, atau dokumen secara otomatis setiap kali dikirimkan oleh teman atau grup.
Hal ini bisa diatur supaya unduhan hanya dilakukan saat perangkat terhubung dengan WiFi. Dengan begitu, kuota Anda tidak akan terkuras secara diam-diam. *
Sumber teknologi.id
Discussion about this post