Reporter Sofyan Labolo
LUWUK— Pengurus Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Kabupaten Banggai segera terbentuk. Saat ini pemegang mandat dari IGORNAS Sulteng telah berkoordinasi dengan Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kabupaten Banggai.
“Sementara kami rumuskan susunan kepengurusannya. Dan kami juga sudah berkoordinasi dengan Kadispora Banggai terkait komposisi IGORNAS Banggai,” kata pemegang mandat, Sudarto Ngareng, Rabu (30/03/2022) tadi malam.
Setelah komposisinya rampung lanjut Darto-sapaannya, pihaknya mengajukannya kepada pengurus provinsi, untuk kepentingan penerbitan surat keputusan (SK).
“Jika sudah ada SK nya, maka kami akan berkoordinasi kembali dengan Bupati Banggai serta Kadispora, dalam rangka pelaksanaan pengukuhan,” ucapnya.
Pengukuhan pengurus pusat dan pengurus provinsi IGORNAS oleh Menpora mengisyaratkan agar organisasi itu dapat dibentuk pada semua daerah se Indonesia.
Menindak lanjuti pesan Menpora itu, sehingga IGORNAS Sulteng memberikan mandat ke semua kabupaten/kota se Sulteng untuk membentuk kepengurusan di daerah.
Khusus Kabupaten Banggai ada tiga pemegang mandat tersebut.
Berdasarkan surat mandat nomor 03/IGORNAS-STG/III/2022 yang ditanda-tangani Ketua IGORNAS Sulteng Hamzah dan Sekretaris Rahmayati, tiga nama yang mendapatkan amanah itu.
Mereka adalah Nursito (SMK Negeri 1 Luwuk), Arpan Labani (SD Negeri Pembina Luwuk) dan Sudarto Ngareng (SD Negeri 6).
Dalam surat itu disampaikan agar pemegang mandat dapat menginisiasi pembentukan Ikatan Guru Olahraga Tingkat Kabupaten Banggai. *
Discussion about this post