LUWUK, Luwuktimes.id – Panitia hari-hari besar Islam (PHBI) Kabupaten Banggai tidak pernah absen dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Tahun ini peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1442 H akan dilaksanakan secara sederhana. Meski begitu sedikitpun tidak mengurangi hikmat dari momentum religi tersebut.
Ketua Umum PHBI Kabupaten Banggai, Alfian Djibran kepada Luwuktimes.id Rabu (28/10/2020) mengatakan, peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tahun ini dilaksanakan dengan menyesuaikan situasi pandemi covid-19.
“Giatnya sederhana. Karena kami sesuaikan dengan situasi pandemi covid-19,” kata Alfian.
Untuk pusat kegiatan sambung Alfian, dilaksanakan di pondok pesantren (ponpes) Tahfidz Ummul Quran Kelurahan Bungin Timur Kecamatan Luwuk.
Karena di era pandemi kata Alfian lagi, tetap menaati protokol kesehatan dengan slogan 4 M, yakni mamakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan. *
(yan)
Discussion about this post