Reporter Sofyan Labolo
Luwuk Times — Bupati Banggai H. Amirudin Tamoreka memberikan penghargaan kepada seluruh atlet Kabupaten Banggai yang akan berlaga pada Porprov IX Sulteng, 10-17 Desember 2022.
Reward bukan dalam bentuk bonus atlet peraih medali. Karena untuk besaran bonus tersebut masih dalam tahapan perumusan.
Akan tetapi Amirudin memberikan apresiasi yang tinggi, sehingga ia menyebut para atletnya itu sebagai pejuang olahraga Kabupaten Banggai.
Sejatinya, Bupati Banggai sudah bertolak ke Jakarta untuk mengikuti kegiatan yang tidak kalah pentingnya.
Tapi ia pun menangguhkannya hanya untuk melepas para kontingen Kabupaten Banggai pada Porprov IX Sulteng.
“Besok itu saya mengikuti Rakornas bersama pak Presiden. Tapi karena saya ingin melepas para pejuang olahraga Kabupaten Banggai, makanya hari ini saya hadir untuk melepas secara resmi,” kata Bupati Amirudin.
Target 80 Emas
Sebelumnya, Ketua Kontingen Kabupaten Banggai, Saripudin Abas melaporkan, kontingen tuan rumah akan mengikuti seluruh atau cabang olahraga (cabor) pada Porprov IX Sulteng 2022.
“Sebanyak 24 cabor plus 3 disiplin ilmu olahraga yang kami ikuti,” kata Cale-sapaannya.
Kenapa sampai semua cabor kita ikuti?
Karena sambung Cale, selain sebagai tuan rumah juga kita memasang target juara umum pada Porprov tahun ini.
Cale juga melaporkan, sebanyak 429 atlet dan ofisial 94 orang akan memperkuat kontingen dengan jargon Banggai Sambatu.
“Hanya selisih 12 atlet dengan Kota Palu yang selama ini juara umum Porprov. Sehingga target juara umum kita harus terealisasi,” ucapnya.
Untuk mencapai jawara pada pesta olahraga ini sambung Cale, para pejuang olahraga Banggai menargetkan merebut sebanyak 80 medali emas.
“Banggai sambatu atau Banggai juara umum. Sehingga target kami 80 medali emas,” tegas Ketua Pengkab Percasi dan Ketua Pengkab PTMSI Kabupaten Banggai ini. *
Discussion about this post