6. Jangan pernah berputus asa dalam menghadapi suatu masalah besar yang menghadang dalam pembangunan kita, jadikan masalah sebagai kekuatan kita untuk lebih bergerak cepat dalam kebersamaan.
7. Kita harus percaya bahwa suatu yang didapatkan tanpa kerja keras pasti tidak bertahan lama, kita tidak perlu takut dalam menghadapi rintangan yang ada.
Saya percaya saudara-saudara mampu menembusnya, karena dalam berlayar kita tidak bisa mengubah mata angin. Tapi kita mampu mengubah perahu layar kita tumpangi, begitu pula dalam menghadapi kegagalan kita, hanya butuh keyakinan bahwa kegagalan adalah keberhasilan yang tertunda.
8. Kerja keras adalah simbol dari keberhasilan, yang akan membawa kita dalam sebuah keberhasilan yang menggembirakan, dan keberhasilan tercipta pasti melalui dengan proses, karena dalam proses terdapat pengalaman yang dibalut dengan kesetiaan, diiringi dengan perjuangan, dan dijalani dengan penuh kesabaran, yang akhirnya akan didapatkan lebih daei apa yang kita inginkan.
Yakinlah, bahwa kita tidak sendirian, yang selalu dibarengi dengan doa, akrena Tuhan Yang Maha Rsa akanterus memberikan yangterbaik untuk kita sekalian.
9. Saya mengajak kepada semua pelaku pembangunan untuk tidak lernah mundur disaar tekad kita telah menyatu dengan harapan, sebab perpaduan keduanya menjadi energi pembakar semangat, kesuksesan pembangunan Kabupaten Banggai pada masa mendatang. Kita tidak boleh lambat dalam melangkah karena berpuas diri. Justru keberhasilan menjadi pendorong semangat kita dimasa kini dan masa-masa yang akan datang.
10. Kepada semua ASN untuk menjadi pribadi-pribadi yang berbudi luhur, dan selalu mengajak nurani berdialog dengan rasionalitas disaat melangkah dan bertindak. Pegang teguh dan laksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Dengan semboyan Cerdas Santun Religius (CSR), tidak boleh hanya menjadi jargon. Akan tetapi harus benar-benar menjadi marwah dan spirit dalam bekerja untuk kepentingan rakyat.
11. Lebih dalam lagi kami ingin membawa 3 poin penting lainnya seperti Aqidah, Syariah, dan Akhlak sehingga kerja-kerja kami kelak senantiasa dilatarbelakangi passion positif yang diridhoi Allah dan diterima dengan senang hati oleh masyarakat.
12. Kini saatnya bergerak kedepan, kita petajan jalan didepan dan pilihan kebijakan memasuki berbagai perubahan yang bersumber dan terinspirasi sesuai visi misi terwujudnya Banggai Maju, Mandiri, dan Sejahtera berbasis Kearifan Lokal, dan diperkuat 6 misi.
13. Yang terakhir perlu saya sampaikan bahwa Kabupaten Banggai sudah pasa zona hijau namun vaksin belum mencapai 50%. Olehnya itu bagi ASN maupun masyarakat yang belum vaksin diharapkan segera vaksin karena hal ini akan menghambat berbagai pengurusan bagi dirinya.
14. Mari bersama-sama kita berdoa dan berupaya untuk pemulihan Kabuoaten Banggai dari pandemi Covid-19 demi masa depan generasi penerus bangsa yang lebih baik.
Selepas upacara, dirangkaikan dengan pemberian sertifkat pensiun yang diberikan secara simbolis pada 2 pensiunan ASN yakni mantan Staf Ahli Bupati Jayadin, dan mantan Sekretaris Dinas Koperasi dan UMKM. *
Baca juga: Guru belum Vaksin Dilarang Mengajar, Abaikan SE, Kepsek tak Loyal
(Bagian Prokopim)
Discussion about this post