Untuk percepatan penyaluran bantuan, berupa bahan makanan, susu untuk bayi dan balita, pempers dan supplement lainnya, maka JOB Tomori bersama Pemda Banggai menggandeng satgas Pramuka Peduli Kabupaten Banggai.
Mereka menyerahkan langsung bantuan kepada unsur pemerintah Kecamatan Batui Selatan dan Kecamatan Moilong.
Untuk bantuan korban bencana banjir di Kecamatan Batui Selatan penyerahannya kepada Camat Batui Selatan Faidil Akbar, DP, S.TP bersama jajarannya.
Sedang bantuan kemanusiaan untuk korban bencana banjir Kecamatan Moilong diterima langsung Camat Moilong Muhammad Junaedi, S.Ag, SH, bersama perwakilan Polsek Toili, Danramil dan kepala desa.
Terimakasih JOB Tomori
Bantuan kemanusiaan itu, langsung mendapat respon positif dari pemerintah kecamatan. Mereka pun memberi ucapan terimakasih atas kepedulian JOB Tomori.
“Kami sangat berterimakasih atas bantuan kemanusiaan JOB Tomori kepada korban bencana banjir pada wilayah kami. Bantuan ini sangat masyarakat butuhkan. Dan ini merupakan bantuan yang pertama kami terima disaat yang tepat,” ujar Camat Moilong, Muhammad Junaedi.
Selain memberikan bantuan bahan makanan, pada Kecamatan Batui Selatan, JOB Tomori juga menggandeng Destana (Desa/kelurahan Tangguh Bencana) dan relawan desa terdampak banjir untuk menyediakan fasilitas perahu karet sebagai alat transportasi, sekaligus untuk evakuasi apabila ada warga yang sakit. *
Discussion about this post