ADVERTISEMENT
Info Dispora

Kejuaraan Tinju Seleksi Popda Sulteng Digelar di SSC Persibal Luwuk

581
×

Kejuaraan Tinju Seleksi Popda Sulteng Digelar di SSC Persibal Luwuk

Sebarkan artikel ini

Ketua Pertina Banggai Batia Sisilia Hadjar: Kedepan lawan kita 12 Kabupaten/kota. Harapan saya tunjukkan skil. Karena kalian bibit atlet tinju masa depan Kabupaten Banggai

Penulis: Sofyan Labolo
Prosesi pembukaan tinju Bupati Cup seleksi Podpa 2024 di SSC Persibal Luwuk, Senin (13/05/2024). (Foto: Sofyan Labolo Luwuk Times)

BANGGAI, Luwuktimes.id— Kejuaraan tinju seleksi Popda Sulteng 2024 mulai digelar di Sudarto Sport Center (SSC) Persibal Luwuk, Senin (13/05/2024) tadi malam.

Kompetisi Olahraga kejuaraan tinju memperebutkan Bupati Cup itu diikuti sebanyak 36 petinju yang berasal dari 5 sasana se Kota Luwuk.

Kegiatan yang dilaksanakan Dispora dengan melibatkan Pengkab Pertina Banggai itu secara resmi dibuka Bupati Banggai yang diwakili Asisten 3 Setdakab Banggai Kamil Datu Adam.

Ketua Pengkab Pertina Banggai Hj. Batia Sisilia Hadjar dalam sambutannya memberi apresiasi buat Dispora Banggai.

“Terima kasih kepada Dispora Banggai yang telah memfasilitasi sehingga kegiatan ini terlaksana dengan baik,” kata Batia Sisilia Hadjar.

Baca:  Hari Pertama, 22 Petinju Naik Ring, Palu dan Tolitoli Dominasi Juara

Untuk menuju Popda sambung Wakil Ketua I DPRD Banggai ini, akan ada dua tahapan seleksi.

“Ini seleksi awal. Setelah itu masuk Pra Popda. Hasilnya akan menjadi atlet Podpa mewakili Banggai,” kata Batia Sisilia Hadjar.

Kepada para atlet, Ketua DPD Partai NasDem Banggai ini berpesan, kejuaraan kali ini para peserta antar sasana di Kota Luwuk.

Kedepan persaing nya berasal dari 12 Kabupaten/kota se Sulteng, yang sudah barang tentu persaingan semakin kompetitif.

“Kedepan lawan kita 12 Kabupaten/kota. Harapan saya tunjukkan skil. Karena kalian bibit atlet tinju masa depan Kabupaten Banggai,” kata Batia Sisilia Hadjar.

Baca:  Kompetisi Basket Seleksi Popda Sulteng di Luwuk Banggai Berakhir, Ini Para Juaranya

Apalagi sambung Batia, dari 8 cabang olahraga yang akan dipertandingkan di Popda, tinju menjadi salah satu cabang olahraga yang diandalkan.

Sementara itu, Kadispora Banggai, Moh Yory Ntoi mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian seleksi Popda Sulteng.

Yory berharap, atlet tinju Banggai tak hanya berkompetisi di Podpa. Akan tetapi dapat berbicara pada ajang Porprov. Bahkan bukan tidak mungkin dapat berkiprah di arena PON.

Untuk menuju prestasi itu, tentu kata Yory, giat dan giat berlatih. *