Reporter Sofyan Labolo
LUWUK— Kejuaraan tinju amatir memperebutkan piala Ketua Umum (Ketum) Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Banggai, di Sudarto Sport Center (SSC) Luwuk berakhir Sabtu (24/09/2022) malam.
Sebanyak tujuh partai final digelar pada kejuaraan yang resmi ditutup Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Banggai Yori Ntoi itu.
Berikut daftar pemenang kejuaraan tinju amatir yang menyedot antusias publik tersebut.
- Layang ringan (46 kg) Marcelino
- Layang (48 kg) Rafly
- Terbang (51 kg) Ridho
- Bantam (54 kg) Wawan
- Ringan (60 kg) Jhon Leris
- Walter ringan (63,5 kg) Midun
- Menengah (75 kg) Tristan
Kadispora Apresiasi
Kadispora Kabupaten Banggai, Yori Ntoi sebelum menutup kejuaraan tinju amatir Ketum Pertina Banggai Cup mengucapkan terima kasih kepada Pertina Banggai sekaligus panitia pelaksana.
Karena melalui ajang ini, sudah barang tentu telah terdeteksi siapa saja atlet potensial untuk terakomodir sebagai duta Banggai pada Porprov Sulteng mendatang.
“Terima kasih kepada Pertina dan Panpel yang telah melaksanakan kejuaraan tinju dengan dengan baik,” kata Yori.
Ia juga memberi apresiasi kepada tim kesehatan dan aparat keamanan, yang terus standby selama kejuaraan tinju ini bergulir.
“Terima kasih juga pada tim kesehatan dan keamanan. Termasuk kepada semua pihak yang turut menyukseskan agenda ini,” kata Yori.
Kadispora Banggai memberi ucapan selamat kepada para pemenang. Ia juga turut memberi motivasi kepada petinju yang kalah. Harapan dia, tetap terus berlatih hingga menggapai cita-cita sebagai the winner.
Atlet Potensial
Sementara itu, Ketum Pertina Banggai, Batia Sisilia Hadjar kepada Luwuk Times mengaku bangga terhadap para petinju.
Karena selama pertandingan tetap komitmen dalam menjunjung tinggi sportivitas sebagai atlet.
“Saya bangga. Mereka (para atlet tinju) menjunjung tinggi sportivitas,” ucap Wakil Ketua I DPRD Banggai ini.
Batia Sisilia juga menegaskan, lewat kejuaraan tinju amatir ini, ia bersama pengurus Pertina Banggai sudah mengantongi sejumlah petinju potensial.
Dan mereka sambung Batia akan menjadi duta cabang olahraga tinju pada Porprov Sulteng mendatang.
“Selain sportivitas mereka juga punya talenta. Insya Allah mereka akan terus kami latih untuk menghadapi Porprov IX Sulteng,” kata Ketua DPD Partai NasDem Banggai ini. *
Discussion about this post