IKLAN

Luwuk

Pengadaan Baju Marchin Band, Siswa di Luwuk Bayar 450 Ribu

414
×

Pengadaan Baju Marchin Band, Siswa di Luwuk Bayar 450 Ribu

Sebarkan artikel ini
Marchin band di Luwuk Kabupaten Banggai.

Reporter Sofyan Labolo

Luwuk Times — Marchin band SMPN 2 Luwuk akan tampil pada pembukaan Porprov IX Sulteng Kabupaten Banggai pada tanggal 10 Desember 2022 mendatang.

Hanya saja, para siswa yang ikut berpartisipasi pada gawean provinsi itu membayar Rp 450 ribu. Uang itu untuk pengadaan baju seragam.

Pembebanan kepada orang tua siswa itu mengemuka pada rapat yang melibatkan pihak sekolah, komite sekolah dan para orang tua, bertempat SMPN 2 Luwuk, Senin (07/11/2022) pagi.

Baca:  Dana Sharing Porprov, Harusnya Provinsi Lebih Besar Ketimbang Banggai

Sekalipun berat dan telah disepakati, namun tidak sedikit orang tua siswa yang mengeluh atas keputusan rapat tersebut.

“Benar peserta rapat telah menyepakati keputusan itu. Tapi terus terang saja, ini berat,” keluh salah seorang orang tua siswa kepada Luwuk Times, Senin (08/11/2022).

Menurut sumber yang meminta tak menyebut namanya itu, bukan hanya Rp 450 ribu yang menjadi beban. Ada juga Rp 200 ribu. Uang itu kata sumber untuk biaya honor pelatih.

Baca:  Sulianti Murad Calon Kuat Ketua KKSS Kabupaten Banggai

“Pelatihnya dari Makassar. Untuk honor mereka itu berasal dari kontribusi 200 ribu per siswa. Total siswa yang ikut marchin band sebanyak 90 orang,” ucapnya.

Baju Seragam

Ia menjelaskan, dalam rapat itu terungkap bahwa ada pengadaan baju seragam marchin band kepada siswa, karena anggaran Porprov dari Pemprov belum cair.

Sehingga untuk mengantisipasi kekurangan, orang tua siswa yang harus menutupinya.

error: Content is protected !!