LUWUK– Pengkab Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (Pobsi) Kabupaten Banggai masih akan menjaring para atletnya dalam menghadapi Porprov IX Sulteng, Nopember 2022.
Padahal pada seleksi internal atlet (SIA) tahun lalu, cabang olahraga ini telah melahirkan sejumlah nama yang akan dipersiapkan mengadapi pesta olahraga tingkat regional tersebut.
Bertempat sekretariat KONI Banggai Jumat (15/07/2022) sore, Pengkab Pobsi Banggai melaksanakan rapat.
Pertemuan itu tanpa dihadiri Ketua Pengkab Pobsi Banggai, Muh. Arfan Syahputra Tamoreka. Karena yang bersangkutan masih berada di luar Kabupaten Banggai.
Rapat itu dipimpin Ketua Harian Pobsi Banggai, Sugiarto Djanun.
Ada beberapa rekomendasi yang lahir dari rapat yang berjalan santai namun serius.
Pertama, pasca SIA, Pobsi Banggai akan menyeleksi tahap kedua sejumlah atletnya.
Ada 10 nama yang terakomodir masuk dalam bursa seleksi pebiliar Banggai tersebut.
“Nanti kita pakai sistem perangkingan. Atlet yang berada pada papan atas, itulah yang terakomodir masuk kontingen Porprov Banggai cabang biliar,” kata Sugiarto.
Keputusan kedua adalah merekrut manager biliar Banggai. Secara aklamasi peserta rapat memilih Totho Ahmad Datu Adam sebagai manager biliar untuk Porprov Sulteng.
Pada rapat itu juga telah menyusun panitia lokal untuk cabang olahraga ini. *
Discussion about this post