Reporter Sofyan Labolo
LUWUK, Luwuk Times.ID – Forum Atlet Voli Ball Kabupaten Banggai (FAV-KB) bakal punya hajatan.
Jika tidak ada aral melintang, wadah dibawah Pengurus Kabupaten (Pengkab) Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Banggai, akan menggelar kejuaraan, berlabel semi event turnament bola voli. Dengan begitu lapangan Gelora Luwuk yang menjadi pusat kegiatan akan kembali bergelora.
Ketua FAVKB Suliyanto Hamzah Rabu (09/06) mengatakan, rencananya ajang itu akan dilaksanakan usai lebaran Idul Adha mendatang.
“Tanggalnya nanti akan dirumuskan. Tapi target kami setelah lebaran haji kegiatan itu digelar,” kata Yanto-sapaannya.
Teknis pertandingan sedikit dijelaskannya.
“Dimaksud dengan semi turnamen yakni setiap pertandingan bola voli hanya digelar satu partai dalam setiap hari, yakni putra dan putri,” kata Yanto.
Sebagai penginisiatif kejuaraan sambung dia, FAV-KB akan berkoordinasi dengan sejumlah pihak terkait. Apalagi saat ini masih dalam era pandemi, tentu wajib menerapkan protokol kesehatan (prokes).
“Mekanismenya seperti apa, kami tinggal mengikuti arahan dari tim Satgas Covid-19,” jelas Yanto.
Karena bertalian dengan ajang pemanasan para atlet lokalan, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Ketua Umum dan Ketua Harian Pengkab PBVSI Kabupaten Banggai. *
Discussion about this post