Reporter Sofyan Labolo
BUALEMO, Luwuk Times— Pemerintah desa Bualemo B Kecamatan Bualemo Kabupaten Banggai melaksanakan kegiatan vaksinasi, Senin (02/08). Usai di vaksin tahap II, warga setempat menerima bantuan langsung tunai (BLT).
Kepala Desa Bualemo B Moh. Umrah Labongkeng kepada Luwuk Times mengatakan, vaksinasi warga yang dilaksanakan di BPU desa Bualemo B ini melibatkan tim vaksinator Puskesmas Bualemo.
“Adapun vaksinasi diberikan kepada 30 orang yang merupakan vaksinasi tahap kedua. Untuk tahap pertama sudah dilaksanakan tanggal 5 Juli 2021,” kata Umrah.
Bersamaan dengan itu lanjut Kades Bualemo B, pihaknya juga menyalurkan dana BLT untuk tiga bulan kepada warga penerima manfaat.
“Bulan Juni, Juli dan Agustus. BLT sebesar Rp 900 ribu itu kami serahkan kepada 141 kepala keluarga penerima manfaat,” kata Umrah.
Dua agenda sekaligus itu berlangsung selama tiga jam, yakni pukul 14.00-17.00 wita. *
Baca juga: Para ASN di Kantor Camat di Swab Antigen, Hasilnya Mengejutkan
Discussion about this post