ADVERTISEMENT
Info PUPR

Warga Diminta Bersabar, Proyek Talud Pengaman Sungai di Lobu segera Action

284
×

Warga Diminta Bersabar, Proyek Talud Pengaman Sungai di Lobu segera Action

Sebarkan artikel ini
Kepala Bidang Pengairan Dinas PUPR Kabupaten Banggai Takdir Said. (Foto: Sofyan Labolo Luwuk Times)

BANGGAI, Luwuk Times — Kepala Bidang Pengairan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Banggai, Takdir Said mengatakan, Juni 2024, proyek talud pengaman sungai desa Uha Uhangon Kecamatan Lobu Kabupaten Banggai segera action.

Penegasan Takdir ini sekaligus menjawab kecemasan warga terhadap kondisi air sungai di desa itu yang rentan pasang hingga ke rumah warga.

“Di ULP (Unit Layanan Pengadaan) banyak yang antrean. Tapi insya Allah untuk proyek talud pengaman sungai desa Uha Uhangon Kecamatan Lobu tayang di ULP bulan ini,” kata Takdir yang ditemui di ruang kerjanya, Kamis (06/06/2024).

Sebelumnya sambung Takdir sudah dibangun bronjong. Karena mengalami kerusakan, sehingga bronjong tersebut tidak dapat lagi menahan air pasang.

Pihaknya kata Tadir lagi, sekitar bulan April lalu telah turun survei, sekaligus melakukan pengukuran.
Dan rencananya pembangunan talud sepanjang 100 meter di desa itu akan menyedot anggaran sekitar 200 juta.

Baca:  Menjawab Krisis Air Bersih Luwuk Selatan, PUPR Banggai Keluarkan Jurus Jitu

“Kami minta warga bersabar. Selain pekerjaan itu bertahap juga ada beberapa lokasi pembangunan talud yang tersebar di beberapa kecamatan,” kata Takdir.

Ia pun memberi garansi bahwa proyek tersebut ada dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA). Sehingga mustahil jika tidak dikerjakan tahun ini. *