Reporter Sofyan Labolo
LUWUK, Luwuktimes.id – Kabar gembira disampaikan tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Banggai. Kecamatan berstatus zona merah di Kabupaten Banggai, dalam tiga hari terakhir terus berkurang.
Saat ini sudah ada lima kecamatan yang zona orange serta satu kecamatan zona kuning dari 23 kecamatan se Kabupaten Banggai.
Berdasarkan peta zonasi covid-19 Kabupaten Banggai yang dirilis juru bicara tim gugus tugas covid-19 Kabupaten Banggai, Nurmasita Datu Adam, Kamis (26/08) tadi malam, Kecamatan Simpang Raya menurun angka penyebaran covid, dari 18 kasus menjadi 7 kasus.
Sehingga kecamatan ini yang sebelumnya zona merah menjadi zona orange.
Dengan menurunnya jumlah kasus di Kecamatan Simpang Raya, maka bertambah daftar kecamatan zona orange, yakni sebelumnya Lobu 6 kasus, Nambo 9 kasus, Balantak 8 kasus dan Kecamatan Balantak Utara 6 kasus.
Sementara Mantoh, masih satu-satunya kecamatan di Kabupaten Banggai yang bertahan di zona kuning dengan hanya 3 kasus.
Meski begitu ada pula kabar tak mengenakan.
Kecamatan Balantak Selatan naik status menjadi zona merah, ketika di wilayah itu terdapat 11 kasus.
Padahal di hari sebelumnya Balantak Selatan masih berstatus zona orange dengan 10 kasus. *
Discussion about this post