Reporter Sofyan Labolo
LUWUK— Dewan Kehormatan Masjid (DKM) Agung Annur Luwuk tak pernah absen melaporkan kondisi keuangan masjid terbesar di Kabupaten Banggai itu.
Pada malam ke 14 Ramadhan, sebelum dimulai tauziah, pengurus DKM Agung Annur Luwuk mempublikasikan saldo infaq masjid.
Tanggal 13 April 2022, saldo masjid yang berada pada kawasan Teluk Lalong ini sebesar Rp 36,2 juta lebih. Setelah ada penerimaan Rp 2 juta lebih, sehingga bertambah menjadi Rp 37,7 juta.
Berdasarkan laporan pengurus masjid, cukup besar biaya pengeluaran per hari ini. Selain biaya tauziah sebesar Rp 500 ribu juga menalangi sejumlah kebutuhan lainnya.
Yakni buka puasa bersama serta pengadaan tabung gas, id card, spanduk serta pluit untuk petugas parkir masjid. Total pengeluaran Rp 1,2 juta lebih.
Awalnya saldo akhir Rp 37,5 juta. Namun karena infaq masjid dari BPR Inti Amanah sebesar Rp 2,5 juta sehingga saldo bertambah menjadi Rp 40 juta lebih. *
Discussion about this post