Reporter Sofyan Labolo
Luwuk Times — Tak sekadar sukses menjadi juara umum Porprov IX Sulteng tahun 2022.
Akan tetapi kontingen tuan rumah Kabupaten Banggai juga memiliki sejumlah atlet yang menjadi mesin pendulang medali emas pada pesta olahraga empat tahunan tersebut.
Luwuk Times memiliki tentang catatan siapa saja pejuang olahraga Banggai yang sukses mendulang beberapa medali emas pada pesta olahraga tingkat regional itu.
Cantika Putri Safana
Atlet putri yang satu ini memperkuat kontingen Banggai melalui cabang olahraga (cabor) renang.
Sebanyak 6 medali emas ia kontribusikan buat daerah ini.
Pada kategori renang kolam, Cantika Putri Safana menyumbang emas pada nomor 100 meter kupu kupu putri, nomor 50 meter bebas putri, 50 meter kupu kupu putri dan 50 meter x4 estafet gaya bebas mix.
Ada 2 medali emas juga yang ia kontribusikan buat Kabupaten Banggai pada kategori open water swimming (OWS).
Yaitu 1000 meter putri dan 500 meter putri.
Talitha AP Karim
Atlet putri mesin pendulang emas ini juga turun pada cabor renang. Tak kalah bersaing dengan Cantika Putri Safana. Talitha AP Karim pun memboyong 6 medali emas.
Kategori renang kolam, Talitha AP Karim jawara pada kelas 100 meter gaya dada, 50 meter gaya dada, 50 meter gaya punggung dan 50 meter x4 estafet gaya bebas mix.
Dua medali emas lainnya ia persembahkan melalui renang OWS. Yakni 3000 meter dan 2000 meter.
Fernando Kekung
Pengkab Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Banggai sukses pada Porprov IX Sulteng 2022.
Atlet mereka mengoleksi 6 emas, 7 perak dan 12 perunggu. Modal 25 keping medali itulah sehingga mengantarkan FPTI Banggai juara umum pada Porprov IX Sulteng.
Dibalik kesuksesan itu, ada andil besar Fernando Kekung.
Dia tercatat sebagai mesin pendulang medali emas buat kontingen tuan rumah pimpinan Syarifudin Abas ini.
Ada 6 medali emas yang Nando-sapaannya torehkan.
Yakni Boulder perorangan putra, lead perorangan dan speed WR putra. Ada pula pada kelas beregu. Mix speed putra, lead beregu putra dan speed klasik beregu putra.
Muh Hasyim Nurdin
Memang jumlah kontribusi medali emas Muh. Hasyim Nurdin tidak sebanyak tiga atlet tadi.
Hanya saja uniknya petenis meja Kabupaten Banggai yang satu ini membawa tiga medali sekaligus, yakni emas, perak dan perunggu.
Dua medali emas ia peroleh dari nomor tunggal putra dan beregu putra. Sedang medali perak dan perunggu berasal dari ganda campuran dan ganda putra.
Paling tidak kontribusi medali Hasyim itu menopang tim tenis meja Banggai menjadi juara umum. Dengan koleksi medali, 4 emas, 2 perak dan 5 perunggu. *
Discussion about this post