LUWUK TIMES — Dua mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Tompotika (Untika) Luwuk terpilih untuk mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka yang ke tiga tahun 2023.
Kedua mahasiswa tersebut yakni Sesy Marshanda Pondulungi dan Ni Made Junianti. Keduanya dari program studi Manajemen kampus biru.
Wakil Dekan 3 Fakultas Ekonomi Untika Luwuk, Amir Buhang, SE kepada Luwuk Times Minggu (04/06/2023) menjelaskan, Pertukaran Mahasiswa Merdeka atau PMM, merupakan salah satu dari program kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
Untuk tahun ini, Sesy Marshanda Pondulungi dan Ni Made Junianti terpilih untuk mengikuti program itu.
Kedua mahasiswa dinyatakan lolos pada Universitas Tribhuana Tungga Dewi. Dan keduanya akan melaksanakan kegiatan perkuliahan selama 1 semester.
Amir Buhang juga menginformasikan, sebelum Sesy Marshanda dan Ni Made Junianti dinyatakan terpilih, keduanya terlebih dahulu mengikuti tahapan seleksi.
Pertama, seleksi administrasi. Para kontestan diharuskan melengkapi seluruh persyaratan. Dan seleksi kedua menyangkut tes kebhinekaan.
Mahasiswa yang dinyatakan lolos akan diberikan biaya. Termasuk didalamnya biaya transportasi dari keberangkatan sampai ke tujuan.
Amir Buhang berharap kedepan masih akan ada lagi mahasiswa Fakultas Ekonomi di kampusnya yang akan lolos dan terpilih pada program populis tersebut.
“Semoga kedepannya akan banyak lagi mahasiswa Fakultas Ekonomi yang Lolos pada program kegiatan MBKM,” kata calon komisioner KPU Banggai yang masuk 10 besar ini. *
Discussion about this post