LUWUK TIMES — Tim bulutangkis Polres Banggai gagal mempertahankan predikat kampiun pada kejuaraan badminton Kapolda Cup IV dalam rangka HUT ke -77 Bhayangkara.
Itu setelah tim asuhan Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani ini dikalahkan tim Polda Sulteng dengan skor 2-1, pada partai final di GOR Bulutangkis Polda Sulteng, Kota Palu, Sabtu (18/6/2023) malam.
Kejuaraan bulutangkis Kapolda Cup IV ini diikuti seluruh Polres jajaran, Satker maupun dari TNI seperti Lanal Palu, Korem 132 Tadulako dan 711 Raksatama.
Meski gagal mempertahankan status kampiun, namun Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani tetap memberi support kepada para anggotanya itu.
“Tim PB Bhayangkara Polres Banggai harus puas menjadi juara kedua. Terima kasih kepada semuanya yang telah memberikan support dan doa,” ucap AKBP Ade.
Orang pertama di Polres Banggai ini pun memberikan apresiasinya kepada seluruh tim bulutangkis Polres Banggai yang sudah bertanding dengan penuh semangat dan maksimal.
“Walaupun gagal mempertahankan gelar juara bertahan selama dua tahun berturut-turut, tetapi pemain dan pelatih sudah maksimal. Sekali lagi terima kasih banyak kepada para tim bulutangkis Polres Banggai,” sebutnya.
Pertandingan bulutangkis Kapolda Cup IV 2023 dalam rangka Hari Bhayangkara ke 77 tersebut ditutup Irwasda Polda Sulteng Kombes Pol Asep Ahdiatna, SIK MH didampingi Kabidkeu Polda Sulteng Kombes Pol Taharudin, SE, MM sekaligus menyerahkan Piala dan bonus kepada para pemenang. *
Hpb
Dapatkan Informasi Terupdate dari Luwuk Times. KLIK Google News
Discussion about this post