Advertisement
Kolom Cudy

Absen di Sidang Tahun Sinode GPID, Gubernur Sulteng Rusdy Mastura Minta Maaf

519
×

Absen di Sidang Tahun Sinode GPID, Gubernur Sulteng Rusdy Mastura Minta Maaf

Sebarkan artikel ini
Gubernur Sulteng H Rusdy Mastura. (Foto: Biro Administrasi Pimpinan)

PALU, Luwuk Times— Seyogianya Gubernur Sulteng Rusdy Mastura akan menghadiri kegiatan Sidang Tahun Sinode GPID, yang berlangsung 7-9 Juli 2024 di Lalundu.

Namun karena kesibukan orang nomor wahid di Sulteng tersebut, sehingga Rusdy absen pada hajatan tersebut.

Bakal calon Gubernur Sulteng petahana itu pun menyampaikan permohonan maaf, karena tidak menyempatkan diri untuk hadir.

Permohonan maaf itu disampaikan Rusdy Mastura melalui juru bicara Mohamad Hamdin.

Baca:  Kementrian Perhubungan Kucurkan 27 Miliar untuk Bandar Udara Balut

“Melalui kesempatan ini, kami menyampaikan permohonan maaf dari Bapak Rusdy Mastura. Karena tidak dapat menghadiri pembukaan Sidang Tahun Sinode GPID yang berlangsung sejak tanggal 7 Juli sampai dengan 9 Juli 2024, di Lalundu,” kata Hamdin, Rabu 10 Juli 2024.

Dia menjelaskan, awalnya direncanakan Gubernur Sulteng akan menghadiri prosesi pembukaan Sidang tersrbut.

Akan tetapi pada waktu bersamaan Rusdy Mastura mengikuti sejumlah agenda pemerintahan di Jakarta.

Baca:  Partai Perindo dan Relawan Rusdy Mastura Gelar Sangganipa Fun Walk 2024, Hadiahnya Menggiurkan

Meski tak hadir, namun Rusdy Mastura berharap pada agenda selanjutnya ia berkesempatan menghadiri.

“Semoga pada sidang atau kegiatan selanjutnya, Bapak Rusdy Mastura bisa ikut terlibat dalam kebersamaan dan kebahagiaan kita semua,” jelas Hamdin.

Dan terakhir sambung Hamdin, bapak Rusdy Mastura menitip salam, harapan untuk kita dan kemajuan umat. *