IKLAN

Pilkada

Haji Baba Pimpin Koalisi Pemenangan Hidayat-Bartho di Kabupaten Banggai

115
×

Haji Baba Pimpin Koalisi Pemenangan Hidayat-Bartho di Kabupaten Banggai

Sebarkan artikel ini

Rapat pembentukan tim koalisi pemenangan paslon HEBAT di sekretariat DPC Partai Gerindra Kabupaten Banggai. (Foto: Sofyan Labolo)


Luwuk, LUWUK TIMES – Politisi Partai Gerindra Kabupaten Banggai, Muhtar Dari atau biasa disapa Haji Baba dipercayakan sebagai Ketua Tim Koalisi Pemenangan Paslon Gubernur/Wakil Gubernur Sulteng, Hidayat Lamakarate-Bartho Tandigala.

Keputusan itu diambil dalam rapat partai koalisi di sekretariat DPC Partai Gerindra Kabupaten Banggai, Rabu (09/09/2020) sore tadi.

Untuk jabatan sekretaris kembali dilegitimasi kepada kader Gerindra. Julius Tipa ditunjuk untuk mengemban amanah itu. Sedang jabatan Bendahara diberikan kepada kader Demokrat Tomy Sondak.

Baca:  Jumlah Suara tidak Sah Sebanding dengan 3 Kursi di DPRD Banggai

Rapat yang dipimpin Julius itu awalnya menunjuk Sekretaris DPC PDIP Kabupaten Banggai Suprapto sebagai ketua tim koalisi pemenangan. Namun tawaran itu tak direspons Ketua DPRD Banggai itu.

“Sebaiknya yang lain saja,” kata Suprapto.

Selain unsur KSB (ketua, sekretaris dan bendahara), sore itu juga membentuk struktur lainnya.

Baca:  Hari Ini AT-FM dan HATIMU Pemeriksaan Kesehatan, Jumat WINSTAR

“Semua komposisi diratakan pada parpol pengusung dan pendukung paslon HEBAT,” kata Julius.

Rapat tersebut juga membahas jadwal deklarasi. Yang rencananya dilaksanakan pada tiga titik. Yakni di Kecamatan Toili, Luwuk dan di Bunta.

Di Pilkada Sulteng, paslon HEBAT diusung PDIP dan Partai Gerindra. Sementara untuk pendukung yakni PBB, Berkarya, PSI, Gelora dan PKP. *

Baca juga: Barisan Muda Babasal Kecam Aksi Lembaga Adat Banggai, Muttaqin: Jangan Giring Adat ke Politik

(yan)

error: Content is protected !!