LUWUK, Luwuk Times.ID – Founder Alquran Institute, H. Iswan Kurnia Hasan, Lc.MA mengatakan, belum lama ini pihaknya telah menyerahkan mushaf Alquran dan terjemahnya kepada tim sepak bola JS13.
“Ada 15 mushaf Alquran dan terjemahannya kami berikan kepada tim sepak bola JS13,” kata Iswan, Selasa (20/04/2021).
Iswan mengaku kagum dengan skuat ini. Tidak sekadar berlatih dan terus mengembangkan prestasinya. Tapi lebih dari itu, tim ini memanfaatkan Ramadhan ini sebagai bulan membaca kitab suci Alquran.
“Tim sepakbola JS13 adalah salah satu tim yang patut dicontoh di Kabupaten Banggai. Setiap minggu anggota tim sepakbola ini belajar baca Alquran,” ucapnya.
Iswan berharap, dengan mushaf Alquran yang telah dibagikan itu, senantiasa semakin memperlancar membaca Alquran. Bahkan semakin banyak tilawah Alquran yang lahir dari daerah ini.
“JS13 merupakan tim yang berprestasi. Tim lawan segan. Terlepas dari itu, tim lain bisa meniru JS13 untuk pembinaan keagamaan anggotanya,” saran Iswan. *
Baca juga: Bagi-Bagi Gratis Mushaf Alquran Cetakan Kuwait, Ini Syaratnya
(yan)
Discussion about this post