Banggai, Luwuk Times— Tim Karate Inkai Bungin Luwuk memborong sebanyak 20 medali, pada kejuaraan karate antar Dojo se Sulteng, bertempat GOR Beladiri Madani Kota Palu.
Hasil itu sekaligus mengantarkan Tim Karate Inkai Bungin Luwuk menjadi juara umum ke 2, pada ajang selama 3 hari, yakni 9-11 Mei 2025.
Tim Karate Inkai Bungin Luwuk pun sebelumnya sukses juara umum pada kejuaraan karate antar Dojo Bupati Cup di Luwuk Kabupaten Banggai, beberapa waktu lalu.
Adapun rincian 20 medali itu adalah 8 emas, 6 perak dan 6 perunggu.
Kejuaraan karate antar Dojo itu melibatkan sebanyak 14 Dojo atau club karate se Sulteng.
Pelatih tim Karate Inkai Bungin Luwuk, Iwan Pakaya, Senin (19/05/2025) mengaku, keberhasilan anak didiknya ini, tidak lepas dari bantuan Ketua Umum FORKI yang juga Bupati Banggai, H. Amirudin Tamoreka.
Termasuk andil pelatih dan orang tua atlet. Selain itu pula peran maksimal Ketua Umum Inkai Banggai yang juga Dandim 1308 Luwuk Banggai.
Bidik Open Nasional
Loba begitu sapaan akrab Iwan Pakaya, menginginkan para anak didiknya itu memiliki jam terbang yang tinggi. Karena setelah ajang ini, ia membidik kejuaraan berleval nasional.
“Setelah sukses di Palu, tim kami selanjutnya membidik kejuaraan Karate Open Nasional memperebutkan Gubernur Sulut Cup, 20-23 Juni Kota Manado, Sulawesi Utara,” kata Loba.
Dan untuk menghadapi kejuaraan itu, pihaknya akan melaksanakan training center (TC) setiap hari.
“TC nya kami pusatkan pada Dojo Bungin dan Dojo SSC,” ucap Loba. *
Sofyan Labolo
Discussion about this post