LUWUK— Kerukunan Keluarga Sulawesi Tenggara (KKST) Kabupaten Banggai akan menggelar musyawarah daerah (Musda).
Rencananya gawean lima tahunan itu dilaksanakan bulan depan.
Untuk tanggal dan tempat pelaksanaan, masih akan dirumuskan.
“InsyaAllah bulan September Musda KKST Banggai,” kata pelaksana tugas (Plt) Ketua KKST Kabupaten Banggai, Haji Labelo yang ditemui Luwuk Times pada sela-sela menghadiri Musda VI KKSS Banggai, Minggu (21/08/2022).
Terkait hari, tanggal dan pusat kegiatan, ia belum memberikan informasi.
Alasan Ketua Pengkab Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kabupaten Banggai karena masih akan dibicarakan lewat rapat.
“Masih akan kami rapatkan dulu. Sekaligus pembentukan panitia Musda KKST,” ucapnya.
Jabatan Ketua KKST Banggai awalnya adalah Marsidin. Namun yang bersangkutan menyatakan mundur. Sehingga dalam melanjutkan kepemimpinan roda organisasi, Haji Labelo mendapatkan kepercayaan sebagai Plt Ketua.
“Kemarin Ketua lama Marsidin. Tapi ia mundur dengan alasan kesibukan sebagai ASN. Dan saya mendapatkan kepercayaan sebagai Plt,” ucapnya.
Salah satu peran Plt, sambung dia adalah melaksanakan persiapan Musda KKST Banggai.
“Sebagai Plt, saya siap melaksanakan sekaligus menyukseskan agenda lima tahunan itu,” tegasnya.
Sebelum menutup komentar satu hal menjadi penegasannya.
“Saya juga siap maju sebagai calon Ketua KKST Banggai. Karena itu merupakan amanah dari warga KKST,” tegas Haji Labelo. *
Discussion about this post