Reporter Sofyan Labolo
LUWUK, Luwuk Times.ID – PDI Perjuangan Kabupaten Banggai bakal ketambahan amunisi calon legislatif (caleg) pada pemilu legislatif (pileg) tahun 2024. Rencananya, Iwan Toro akan memperkuat partai banteng moncong putih di dapil IV.
Rencana politik ini disampaikan politisi senior PDI Perjuangan Sri Indraningsih Lalusu yang juga Ketua Komisi 1 DPRD Sulteng dihadapan para anggota DPRD Banggai, Kamis (24/06).
“Tenang pak Bali Mang. Suami saya (Iwan Toro) tidak maju di dapil I. Tapi di dapil IV,” kata Sri Lalusu disela-sela rapat koordinasi anggota DPRD Sulteng dan anggota DPRD Banggai.
Tampilnya Iwan Toro yang juga Ketua Gerakan Anak Daerah (Garda) Banggai ini pada perhelatan politik yang tinggal menyisahkan 2 tahun lebih ini, tentu tidak bisa dipandang sebelah mata oleh kalangan politisi senior lainnya.
Pasalnya, pada pencalegkan mendatang, Iwan Toro akan mendapat dukungan penuh dari Sri Lalusu yang tidak lain adalah istrinya.
Apalagi Sri Lalusu yang juga Bendahara DPD PDI Perjuangan Provinsi Sulteng sekaligus peraih suara terbanyak di pileg 2019 lalu, sudah mengkampanyekan suami maju berkompetisi di pileg itu.
PDI Perjuangan termasuk partai yang disegani di dapil yang mencakup Kecamatan Kintom, Batui, Batui Selatan, Moilong, Toili dan Toili Barat ini.
Dalam setiap perhelatan pileg, PDIP merajai perolehan kursi di dapil yang menjatahkan 11 kursi tersebut.
Nah, apalagi ditambah kekuatan baru, yang merupakan eksponen Generasi Muda Karaton (GMK) Iwan Toro. *
Discussion about this post