Luwuk Times, Banggai— Kasatgas Preventif OMB Tinombala 2024 Polres Banggai AKP Jolly R. Lengkong, SH memimpin pengecekan gudang logistik KPU Banggai, Senin (20/11).
Langkah ini dilakukan untuk memastikan semua logistik Pemilu 2024 dalam kondisi aman.
“Semua logistik yang akan digunakan dalam Pemilu 2024 harus dipastikan dalam kondisi aman. Giat kali ini sebagai langkah preemtif agar gelaran pemilu mendatang berjalan lancar, aman dan kondusif,” ucapnya.
Cek gudang logistik juga untuk memastikan personel Polres Banggai dari Satgas Preventif betul telah melaksanakan tugas Pengamanan dengan baik dan selalu dalam keadaan siaga.
Dalam kunjungannya, Kasat Samapta Polres Banggai ini secara cermat memeriksa seluruh petugas pengamanan, fasilitas, dan barang-barang yang tersimpan di gudang KPU.
“Penutupan ventilasi jendela bisa segera dilaksanakan, jangan sampai ada percikan air yang masuk ke area gudang penyimpanan logistik,” jelasnya.
Ia mengatakan, pentingnya pengamanan gudang logistik KPU ini adalah sebagai langkah preventif guna menghindari potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi selama proses tahapan Pemilu 2024 berlangsung.
AKP Jolly menggarisbawahi, pentingnya kerjasama antara pihak kepolisian dan KPU dalam memastikan kelancaran proses Pemilu.
Termasuk ia menegaskan bahwa keamanan selama tahapan Pemilu 2024 adalah prioritas utama.
“Terkait standar pengamanan selain satgas preventif dan subsatgas pengamanan pos Gudang KPU, juga dibantu dari pengamanan internal KPU Banggai serta Satgas TNI dari Kodim 1308 LB,” ujar AKP Jolly.
Dengan adanya dukungan dari seluruh pihak, diharapkan Pemilu 2024 di Kabupaten Banggai dapat berlangsung dengan sukses, aman dan damai. *
Kunjungi Luwuk Times di Google News
Discussion about this post