Luwuk Times — Polres Banggai meningkatkan patroli malam. Tujuannya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat atau kamtibmas di Kota Luwuk, selama Ramadhan 1444 H.
Kasi Humas Polres Banggai Iptu Al Amin S. Muda mengatakan, selama bulan suci Ramadhan Polres Banggai akan terus menjaga dan meningkatkan pengamanan serta meningkatkan kegiatan patroli khususnya di malam hari.
“Upaya ini dilakukan guna menjaga dinamika kamtibmas di Kota Luwuk tetap kondusif,” ungkapnya, Minggu (2/4/2023) pagi.
Selama bulan Ramadhan, kata Amin, pihaknya tidak hanya melaksanakan patroli. Tetapi juga sambang dialogis guna menjalin silaturahmi dengan masyarakat.
Baca juga:
“Dengan sambang dialogis, anggota mendengar langsung keluhan dan masukan dari masyarakat serta isu yang berkembang,” jelasnya.
Ia menambahkan, kegiatan Polres Banggai yang sudah berjalan saat ini akan terus dioptimalkan demi memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.
“Sebagai pelayan masyarakat, Polri akan berbuat sebaik mungkin demi rasa aman dan nyaman,” pungkasnya. * Hpb
Discussion about this post