Banggai

Selamat! Kades Kamumu Luwuk Utara Wiliam Monggesang Raih Penghargaan

1133
×

Selamat! Kades Kamumu Luwuk Utara Wiliam Monggesang Raih Penghargaan

Sebarkan artikel ini
Penulis: Sofyan Labolo
Bupati Banggai H. Amirudin didampingi Kadis Koperasi Banggai menyerahkan piagam penghargaan kepada Kades Kamumu Luwuk Utara Wiliam Monggesang, Kamis (13/07/2023). (Foto: Istimewa)

Luwuk Times, Luwuk— Bukan Wiliam Monggesang namanya jika tanpa menorehkan prestasi buat desa nya.

Kepala Desa (Kades) Kamumu Kecamatan Luwuk Utara Kabupaten Banggai yang menjabat sejak tahun 2011 ini meraih penghargaan tepat di Hari Koperasi Nasional (HKN) tahun 2023.

Koperasi Serba Usaha (KSU) Saroan Desa Kamumu yang ia bina meraih piagam penghargaan koperasi sehat.

Ada beberapa indikator sehingga Desa Kamumu mendapat reward usai upacara HKN yang berlangsung di halaman Kantor Dinas Koperasi Kabupaten Banggai, Kamis (13/07/2023).

Diantaranya, modal usahanya sehat, pengelolaannya tertata baik, Rapat Anggota Tahunan (RAT) tepat waktu dalam tahun buku 2022.

Piagam penghargaan yang langsung diberikan Bupati Banggai H. Amirudin itu, tak membuat Wiliam Monggesang berpuas diri.

Baca:  Pasien Meninggal Covid, Ahli Warisnya Diusulkan dapat Santunan

Ia malah menjadikan reward itu sebagai motivasi buat KSU Saroan Desa Kamumu untuk terus ber kiprah di masa akan datang.

“Bahwa raihan dari prestasi ini bukan akhir dari sebuah perjuangan. Akan tetapi dijadikan sebagai spirit untuk terus bekerja dalam pengabdian,” kata Wiliam Monggesang kepada Luwuk Times.

Bicara soal penghargaan, bukan hal yang baru bagi Kades yang dekat dengan kalangan jurnalis di Kabupaten Banggai ini.

Selama menahkodai Desa Kamumu sejak 12 tahun lalu, William Monggesang banyak menorehkan prestasi.

Berikut daftar prestasi yang ia kontribusikan buat Desa Kamumu Kecamatan Luwuk Utara Kabupaten Banggai.

Baca:  Bupati Banggai Amirudin Berharap Semua Tahapan Pemilu 2024 Berjalan Lancar

Pertama, tahun 2013 penghargaan Kades teladan tingkat nasional bidang peduli lingkungan.

Kedua, tahun 2013 terbaik harapan 4 lomba desa tingkat Kabupaten Banggai.

Ketiga, tahun 2015 desa peduli kehutanan.

Keempat, tahun 2014 UPDD terbaik 2 tingkat propinsi Sulteng.

Kelima, tahun 2021 Desa Terbersih tingkat Kabupaten Banggal dalam rangka HUT Kabupaten Banggai.

Keenam, tahun 2023 juara 2 lomba Satkamling tingkat Polres Banggai dalam rangka HUT Bhayangkara.

Ketujuh, tahun 2022 juara tingkat provinsi Sulteng usaha ekonomi Mikro.

Dan kedelapan, tahun 2023 penghargaan Koperasi sehat dalam rangka hari Koperasi Nasional. * (yan)

error: Content is protected !!