Luwuktimes.id— DPC Partai Gerindra Kabupaten Banggai memberi tanggapan atas laporan dugaan politik uang yang dilakukan ketuanya Sulianti Murad.
Adalah Wakil Sekretaris DPC Partai Gerindra Banggai yang juga Caleg Gerindra Dapil 4, Nasri Sei yang memberi klarifikasi terhadap laporan Supriadi Lawani dan Saiful Saide ke Bawaslu Banggai tersebut.
Nasri menjelaskan, pada Senin 8 Januari 2024, kegiatan Perwis Kecamatan Batui yakni pemberian santunan yang digelar rutin setiap bulan berjalan dan dihadiri Ketua Perwis Kabupaten Banggai.
Terdapat dua item kegiatan di tempat yang sama.
Pertama agenda Perwis berupa zikiran, tausiah dan sosialisasi smart umrah.
Setelah acara Perwis ditutup, dilanjutkan kampanye Gerindra muatan pendidikan politik ke warga.
“Jurkam saya sendiri dan Amalya Murad. Kegiatan dimulai pukul 15.30-16.00 wita sesuai STTP. Saya selaku caleg bersama Amalya Murad meninggalkan Lokasi,” jelas Nasri.
Setelah acara kampanye tatap muka ditutup, dilanjutkan tradisi salawat dan pemberian santunan kepada anak yatim dan janda. Itu digelar secara rutin setiap tanggal 8 bulan berjalan.
Nasri mengaku, sebelum pelaksanaan kegiatan ia menyambangi sekretariat Panwas. Intinya memberi gambaran seputar agenda dimaksud kepada Ketua Panwascam Batui terkait dua kegiatan di lokasi yang sama.
“Dan jawaban Ketua Panwascam Batui diperbolehkan,” tegas dia.
Ia juga mengklarifikasi, kapasitas Sulianti Murad sebagai Ketua Perwis Banggai yang diundang menghadiri kegiatan Perwis Kecamatan Batui yang digelar setiap tanggal 8 bulan berjalan.
“Program salawat atau disaat penyerahan santunan, tidak ada pernyataan mengarahkan pilihan kepada yang disantuni,” ucapnya.
Meskipun hadir dengan kapasitas sebagai Ketua Perwis, namun Sulianti Murad tidak melakukan orasi politik selama kegiatan berlangsung.
“Intinya Pemberian santunan kepada anak yatim merupakan kegiatan rutin dari keluarga Sulianti Murad sebagai kapasitas ketua Perwis, tanpa ada kaitannya dengan kepentingan politik,” tutup Nasri. * yan
Baca: Dugaan Politik Uang, Ketua DPC Partai Gerindra Dilapor ke Bawaslu Banggai
Discussion about this post