Luwuk Times – Dinas Kesehatan Kabupaten Banggai menggelar Pertemuan Orientasi Komunikasi Antar Pribadi (KAP) Bagi Petugas Kesehatan dalam Percepatan Penurunan Stunting Tingkat Kabupaten Tahun 2022.
Pertemuan ini dilaksanakan pada tanggal 13-14 September 2022, berempat di salah satu hotel, di Kota Luwuk.
Orientasi KAP bertujuan untuk meningkatkan kapasitas bagi tenaga kesehatan khususnya dalam metode pembelajaran berkomunikasi.
Materi ini sangat bermanfaat bagi tenaga kesehatan sebagai modal untuk mengajak sasaran/masyarakat melakukan perubahan perilaku ke arah yang lebih baik.
KAP yang mengambil prinsip komunikasi dilakukan dalam situasi menyenangkan dan menambah keakraban, semua berbicara dan mendengarkan, serta ke arah aksi perubahan perilaku dapat dipraktekkan dalam kehidupan para tenaga kesehatan saat memberikan edukasi atau penyuluhan.
Orientasi KAP Pencegahan Stunting yang dilakukan ini diharapkan dapat menurunkan prevalensi stunting di wilayah Kabupaten Banggai secara berkala. *
Discussion about this post