IKLAN

Luwuk

Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih di Luwuk Banggai Semarak

545
×

Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih di Luwuk Banggai Semarak

Sebarkan artikel ini
Pemancangan bendera merah putih pada titik 0 Km di Luwuk Kabupaten Banggai, Senin (15/08/2022). (Foto: Sofyan Labolo)

Untuk lebih menyemarakkan nya kata Pudin-sapaan Syaifudin Muid, Badan Kesbangpol Banggai juga melaksanakan lomba pop singer dengan melantunkan lagu-lagu perjuangan.

“Awalnya peserta hanya berasal dari internal Kesbangpol. Namun karena tingginya antusias, kami buka untuk umum. Dan untuk total hadiah, saya siapkan 1 juta rupiah,” ucap Syaifudin.

Pemancangan 0 KM

Mewakili Bupati Banggai H. Amirudin, wakilnya Furqanudin berujar, bulan Agustus ini begitu banyak agenda.

Beragamnya kegiatan ini, tidak lain dalam rangka memperingati sekaligus menyemarakkan HUT RI ke 77.

“Ini sebagai bentuk patriotisme dan penghormatan kita kepada pahlawan,” kata Furqanudin.

Pembagian 10 juta bendera, lanjut Wakil Bupati Banggai merupakan gerakan yang sudah selayaknya mendapatkan apresiasi.

Baca:  Pekan Ini Hasil Klarifikasi KASN segera Diterbitkan

Karena bendera merah putih selain sebagai identitas sekaligus sebagai pemersatu rakyat Indonesia.

Usai sambutan kegiatan berlanjut dengan pemancangan bendera di tugu 0 km atau berada depan Mapolsek Luwuk.

Selanjutnya adalah bagi bagi bendera kepada warga yang melintasi ruas jalan protokol tersebut. *

error: Content is protected !!