Luwuk Times — Periode kepengurusan Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS) Sulteng akan berakhir Maret 2023. Dalam rangka menghadapi Musyawarah Wilayah (Muswil), KKSS Sulteng telah membentuk kepanitiaan.
Dan untuk pusat pelaksanaan Muswil akan berlangsung di Luwuk Kabupaten Banggai Provinsi Sulteng.
Demikian penyampaian Ketua BPW KKSS Sulteng H. Tjabani saat memberikan sambutan usai melantik BPD KKSS Kabupaten Banggai, bertempat Graha Pemda Banggai, Minggu (29/01/2023).
Haji Tjabani mengaku bahwa ada tiga kabupaten yang meminta untuk menjadi pusat pelaksanaan Muswil.
“Ada tiga BPD yang meminta tuan rumah. Tapi Banggai yang lebih dulu memintanya,” ucap Haji Tjabani.
Terkait dengan pusat pelaksanaan Muswil lanjut pengusaha sukses asal Kecamatan Batui Kabupaten Banggai ini, pihaknya sudah dua kali melaksanakan rapat. Hasilnya Banggai tetap menjadi tuan rumah.
“Rapat pertama di Palu tanggal 23 Desember 2022. Hasilnya setuju Banggai tuan rumah. Sedang rapat kedua, selain Banggai sebagai pusat kegiatan juga kami merumuskan tanggal pelaksanaan Muswil. Rencananya 18-19 Pebruari 2023,” ucapnya.
Mengapa KKSS Sulteng memilih Luwuk Kabupaten Banggai sebagai pusat kegiatan Muswil?
Haji Tjabani kembali memberi penjelasan.
“Luwuk menjadi percontohan. Pada pelaksanaan Musda KKSS Banggai lalu berlangsung sempurna. Penerapan tatib nya baik. Dan hal itu tidak bisa kami pungkiri. Sehingga Luwuk Banggai layak jadi tuan rumah Muswil KKSS Sulteng,” ucap Haji Tjabani. *
Sofyan Labolo
Discussion about this post